Bukan Wacana, MU Sudah Memulai Proses Perekrutan Benjamin Sesko
Serafin Unus Pasi | 29 Juli 2025 09:33
Bola.net - Rumor ketertarikan Manchester United terhadap Benjamin Sesko semakin menguat. Setan Merah dikabarkan mulai mengambil langkah serius untuk merekrut striker RB Leipzig tersebut.
Di bursa transfer musim panas ini, Sesko menjadi salah satu nama yang paling banyak diburu. Performa gemilangnya bersama RB Leipzig musim lalu membuat banyak klub top Eropa tertarik meminangnya.
Saat ini, dua klub yang paling kuat dikaitkan dengan Sesko adalah Manchester United dan Newcastle United. Keduanya disebut sangat berminat mendapatkan sang striker muda.
Menurut laporan Fabrizio Romano, MU sudah mulai bergerak untuk mewujudkan transfer ini. Mereka dikabarkan telah memulai pembicaraan serius dengan pihak Leipzig.
Simak info lengkapnya di bawah ini.
Langkah Nyata
Romano melaporkan bahwa MU sudah mantap menjadikan Sesko sebagai target utama mereka di posisi striker.
Setelah melalui diskusi internal yang panjang, manajemen MU dikabarkan telah menghubungi RB Leipzig. Mereka menanyakan ketersediaan Sesko untuk pindah musim panas ini.
MU juga mulai membahas nilai transfer dan skema pembayaran yang memungkinkan. Hal ini untuk memastikan apakah mereka bisa menyelesaikan deal tersebut atau tidak.
Harus Jual Pemain
Namun, Romano juga mengingatkan bahwa MU tak akan mudah mendapatkan tanda tangan Sesko.
Masalah utamanya adalah anggaran transfer MU yang sudah menipis. Klub tersebut disebut telah mengeluarkan dana besar untuk merekrut Matheus Cunha dan Bryan Mbeumo di musim panas ini.
Itulah sebabnya Romano menyebut MU harus mencari tambahan dana dengan cara menjual beberapa pemain yang tidak lagi dibutuhkan.
Mahar Transfer Sesko
Dalam laporannya, Romano juga mengungkap kisaran harga yang harus dibayar MU untuk mendapatkan Sesko.
RB Leipzig dikabarkan bersedia melepas sang striker dengan harga sekitar 70 juta pounds musim panas ini.
Klasemen Premier League
Sumber: Fabrizio Romano
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
- 
    
Lamine Yamal Dekati Rekor Gol Kylian Mbappe Setelah Bersinar Lawan Elche
Liga Spanyol 3 November 2025, 14:30
 - 
    
Guardiola Sebut Haaland Sudah Selevel Messi dan Ronaldo
Liga Inggris 3 November 2025, 13:26
 - 
    
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2025
Otomotif 3 November 2025, 13:01
 
LATEST UPDATE
- 
    
Jadwal Lengkap Piala Dunia U-17 2025
Tim Nasional 4 November 2025, 05:56
 - 
    
Prediksi Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 vs Zambia
Tim Nasional 4 November 2025, 05:51
 - 
    
Jadwal Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025: Laga Perdana Lawan Zambia
Tim Nasional 3 November 2025, 22:47
 
LATEST EDITORIAL
- 
    
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
 - 
    
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
 - 
    
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
 - 
    
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36
 













