Cadangan David de Gea, Dean Henderson Ogah Balik ke Manchester United
Asad Arifin | 8 Februari 2020 14:44
Bola.net - Penjaga gawang Dean Henderson disebut enggan kembali ke Manchester United pada musim depan. Saat ini, pemain berusia 22 tahun bermain di Sheffield United dengan status pemain pinjaman.
Dean Henderson menunjukkan performa yang bagus bersama Sheffield dalam dua musim terakhir. Musim lalu, dia membawa Sheffield promosi ke Premier League. Dean Henderson tampil inti di bawah mistar.
Sheffield kembali meminjamnya untuk amunisi tampil di Premier League. Sejauh ini, Dean Henderson mampu tampil bagus. Dean Henderson sudah memainkan 23 laga dan baru kebobolan 20 gol saja.
Performa apik Dean Henderson membuat publik Inggris banyak memujinya. Dia dinilai bisa menjadi kiper masa depan Inggris. United pun meliriknya untuk menjadi bagian dari tim utama pada musim 2020/2021.
Dean Henderson Tolak Kembali ke MU
Situasi sulit nampaknya akan dihadapi Dean Henderson pada bursa transfer awal musim 2020/2021. United ingin dia kembali, tetapi dikutip dari Manchester Evening News, pihak Dean Henderson tidak ingin kembali ke Old Trafford.
Dean Henderson menolak kembali jika hanya untuk duduk di bangku cadangan. Dean Henderson tidak ingin menjadi pelapis David de Gea dan hanya berlaga di laga-laga minor. Dean Henderson ingin menjadi kiper utama.
Dean Henderson bisa menjadi kiper utama andai bertahan di Sheffield. Namun, kontrak peminjamannya bakal berakhir pada 30 Juni 2020. United diyakini tidak akan melepas Dean Henderson dengan harga murah.
Tidak ada ketentuan harga atau opsi pembelian permanen dalam peminjaman Dean Henderson ke Sheffield. Namun, jika merujuk pada nilai pasar Dean Henderson di Transfermarkt, maka nilai jualnya mencapai 15 juta euro.
Dean Henderson atau David de Gea

Dean Henderson tampil bagus dan mampu membawa Sheffield berada di papan tengah klasemen Premier League. Sheffield kini sudah meraih 36 poin, unggul satu poin dari United yang baru meraih 35 poin.
Dean Henderson baru kebobolan 20 gol dari 23 laga di Premier League. Dia mampu meraih delapan kali cleansheet. Catatan itu lebih baik dibanding David de Gea yang kebobolan 19 gol dan meraih lima cleanseet dari 25 kali berlaga.
Terlepas kembali atau tidaknya Dean Henderson, United tetap butuh kiper baru untuk musim depan. Sebab, kontrak Sergio Romero dan Lee Grant bakal habis dan dikabarkan tidak akan diperpanjang.
Sumber: Manchester Evening News
Baca Ini Juga:
- Manchester United Sunat Harga Paul Pogba 30 Juta Poundsterling, Siapa Berminat?
- Moyes Sebut Liverpool Punya Kesamaan dengan Manchester United di Eranya
- Berbatov Sebut Cristiano Ronaldo Bisa Ikuti Jejak Ryan Giggs untuk Satu Hal Ini
- AS Roma Batal Permanenkan Chris Smalling?
- Bukan Mason Greenwood, Ini Pemain Muda MU yang Paling Mengejutkan Musim Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








