Cekik Pemain Lawan, Arsenal Disarankan Jual Granit Xhaka
Ari Prayoga | 14 Desember 2020 13:21
Bola.net - Eks gelandang Arsenal, Emmanuel Frimpong mengungkapkan kekesalan dirinya terhadap tindakan tidak terpuji yang ditunjukkan Granit Xhaka.
Xhaka kembali menjadi sorotan setelah ia diganjar kartu merah oleh wasit dalam laga melawan Burnley di Emirates Stadium, Senin (14/12/2020) dini hari WIB.
Kartu merah ini diberikan wasit usai Xhaka kedapatan mencekik leher lawan usai sebelumnya sempat bersitegang. Arsenal pun akhirnya menelan kekalahan dengan skor 0-1.
Sikap Frimpong
Beberapa saat usai Xhaka diusir wasit, Arsenal akhirnya kebobolan akibat gol bunuh diri yang dilakukan Pierre-Emerick Aubameyang. Arsenal gagal menyamakan skor hingga laga usai.
Frimpong rupanya tidak senang dengan performa yang ditunjukkan Arsenal, terutama Xhaka. Ia pun mengungkapkan kekesalannya lewat serangkaian unggahan di akun Twitter pribadinya.
"Jual Xhaka dan rekrut saya secara gratis. Mari segera bubarkan Arsenal. Fans layak mendapat yang jauh lebih baik dari ini," tulis Frimpong.
Nasib Arsenal
Kekalahan dari Burnley membuat Arsenal semakin terpuruk di peringkat 15, tertinggal 12 poin di belakang sang rival yang kini memimpin klasemen, Tottenham.
Arsenal kini tercatat selalu menelan kekalahan dalam empat laga kandang terakhir mereka di Premier League.
Sementara itu, Burnley secara luar biasa sukses mencatatkan kemenangan pertama sepanjang sejarah mereka atas Arsenal.
Sumber: Twitter @IAMFRIMPONG26
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





