Chelsea Harus Bersabar dengan Kai Havertz, Sampai Kapan?
Asad Arifin | 14 Desember 2020 10:21
Bola.net - Kiprah Kai Havertz mendapat banyak sorotan pada musim 2020/2021. Maklum, transfernya dari Bayer Leverkusen menuju Chelsea menjadi rekor paling mahal pada awal musim lalu.
Chelsea harus membayar 71 juta euro untuk bisa membeli Kai Havertz dari Leverkusen. Harga itu bisa menjadi jauh lebih mahal jika ditambah klausul bonus yang ada di kontraknya.
Sebagai pemegang rekor transfer paling mahal, Kai Havertz belum tampil optimal. Dia sempat tampil gemilang dengan mencetak hattrick, tetapi itu terjadi pada ajang Carabao Cup dengan lawan dari level lebih rendah.
Harap Bersabar
Kai Havertz telah memainkan 10 laga di Premier League. Pemain 21 tahun baru membuat satu gol dan satu assist. Pada laga terakhirnya, saat Chelsea kalah dari Everton, Kai Havertz pun dinilai tak tampil cukup bagus.
"Pada era modern, selalu muncul kritik pada pemain di setiap klub ketika kalah," buka manajer Chelsea, Frank Lampard.
"Kami harus bersabar dengan Kai Havertz bersama Chelsea karena dia adalah talenta berkualitas tinggi yang datang ke kompetisi ini," sambung Lampard.
Satu hal yang disorot dari aksi Kai Havertz adalah posisi yang terus berubah. Havertz sejauh ini telah memainkannya pada lima peran yang berbeda. Havertz pun belum tampil maksimal dan konsisten.
"Dia bisa bermain di posisi manapun di tiga penyerang dan dia telah bermain di sisi kanan berulang kali sebelum dia bermain untuk Chelsea," kata Lampard.
Sampai Kapan, Lampard?
Ketika masih membela Leverkusen, Kai Havertz adalah pemain yang bagus. Seperti kata Lampard, dia bisa bermain di banyak posisi. Havertz cukup tajam dengan 12 gol di Bundesliga musim 2019/2020 lalu. Ketajaman itu belum nampak di Chelsea.
"Kami harus bersabar dengan Kai Havertz, terutama dengan pemain muda yang bermain dengan kompetisi yang cepat seperti Premier League," kata Lampard.
"Orang-orang yang ingin langsung mengkritik harus menunggu dan memberi waktu kepada pemain muda. Saya tahu Kai Havertz akan menjadi pemain seperti apa ke depannya," tegas mantan manajer Derby County tersebut.
Sumber: SportsMole
Baca Ini Juga:
- Petr Cech Comeback dari Masa Pensiun dan Bermain Lawan Tottenham?
- Cekik Pemain Lawan, Tindakan Granit Xhaka Tak Bisa Diterima Arsenal
- Kalah dari Burnley, Arsenal Dihukum Kesalahan Sendiri
- 5 Pelajaran dari Laga Arsenal vs Burnley: The Gunners Punya Masalah Disiplin
- Arsenal Kalah, Mikel Arteta Singgung Granit Xhaka dan Kartu Merahnya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06

