Chelsea Siapkan Tawaran Resmi pada Frank Lampard
Asad Arifin | 17 Juni 2019 11:31
Bola.net - Klub Premier League, Chelsea, disebut akan segera melayangkan tawaran resmi kepada Frank Lampard. The Blues bakal mendapuk pria berusia 40 tahun itu sebagai manajer baru pada musim 2019/20 yang akan datang.
Chelsea saat ini dalam kondisi tidak punya manajer. Mereka baru saja melepas Maurizio Sarri, yang sukses memberikan gelar juara Liga Europa pada musim 2018/19 lalu.
Maurizio Sarri pun telah mendapatkan klub baru. Pelatih berusia 60 tahun tersebut baru saja diumumkan sebagai pelatih baru Juventus. Dia akan menjadi pelatih Si Nyonya Tua untuk tiga musim ke depan.
Chelsea harus bergerak cepat untuk bisa mendapatkan manajer baru pada musim depan. Ada beberapa nama yang masuk dalam bidikan. Namun, kini sudah mengerucut pada Frank Lampard yang bakal dipilih sebagai manajer baru The Blues.
Dikutip dari The Express, langkah klub asal London Barat tersebut untuk bisa mendapatkan jasa Frank Lampard makin nyata. Dalam beberapa waktu ke depan, Chelsea akan membuat tawaran resmi pada Derby County untuk membeli Frank Lampard.
Frank Lampard sendiri saat ini masih punya kontrak dengan Derby County. Legenda hidup Chelsea tersebut masih akan menjadi manajer Derby County hingga 30 Juni 2020 yang akan datang.
Bayar Kompensasi
Chelsea tidak bisa mendapatkan jasa Frank Lampard dengan begitu saja. Karena dia masih terikat kontrak dengan Derby County, maka Chelsea wajib memberikan dana kompenasi jika ingin membeli Frank Lampard.
Dikutip dari BBC Sports, Chelsea harus membayar hingga 4 juta euro untuk bisa mendapatkan jasa Frank Lampard. Uang tersebut bisa membebaskan Frank Lampard dari ikatan kontrak dengan klub yang tampil di Divisi Championship itu.
Frank Lampard sendiri dikabarkan belum membuat keputusan terkait masa depannya, apakah menerima tawaran dari Chelsea atau bertahan di Derby County. Top skor sepanjang masa Chelsea itu masih butuh waktu untuk memilih opsi yang ada.
Sementara itu, pihak Derby County tidak ingin kehilangan Frank Lampard dari posisi manajer. Derby County berniat untuk menawarkan kontrak baru kepada Lampard dan berharap dia akan bertahan lebih lama lagi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
LATEST UPDATE
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26








