Ciamik di Pra Musim, Jesse Lingard Dapat Sanjungan dari Legenda MU
Serafin Unus Pasi | 26 Juli 2021 16:10
Bola.net - Legenda Manchester United, Andy Cole memberikan pujian setinggi langit kepada Jesse Lingard. Ia menilai sang playmaker tampil luar biasa sepanjang pra musim Manchester United.
Setelah melalui masa peminjaman di West Ham, Lingard kembali ke Manchester United di musim panas ini. Ia ikut berlatih dan mempersiapkan di di pra musim MU untuk musim 2021/22.
Di dua laga uji coba MU sejauh ini, Lingard menunjukkan performa yang apik. Ia membuat dua gol di dua pertandingan itu dan menjadi salah satu pemain yang paling menonjol.
Cole adalah salah satu yang terkagum-kagum dengan penampilan apik sang playmaker. "Jesse benar-benar membuat saya terkesan dengan permainannya," ujar Cole kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang striker legendaris di bawah ini.
Kinerja Impresif
Cole menyebut bahwa penampilan apik Lingard tidak hanya ditunjukkan melalui gol yang ia ciptakan.
Ia menilai sang playmaker memberikan dampak yang besar bagi skuat Manchester United secara keseluruhan sepanjang pra musim ini.
"Saya rasa Jesse sangat antusias di pra musim kali ini. Ia memang mencetak gol, namun ia tidak hanya sekedar mencetak gol. Anda bisa melihat etos kerjanya sungguh luar biasa,"
Performa Apik
Lebih lanjut, Cole juga menilai ada peningkatkan performa yang signifikan dari Lingard sepanjang musim panas ini.
Ia menilai sang playmaker kini seakan pemain yang berbeda dan sanggup menjadi pembeda ketika MU membutuhkannya.
"Saya rasa etos kerjanya membuat pemain lain juga semangat bekerja. Ia menunjukkan performa yang sangat bagus dan ia berhasil mencetak gol juga," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan menjalani satu laga uji coba lagi di tengah pekan ini.
Kali ini mereka akan menjamu Brentford di Old Trafford pada hari Kamis (29/7) dini hari nanti.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






