Conte Mengaku Sudah Merusak Satu Hal Tabu di Premier League, Apa Itu?
Yaumil Azis | 23 November 2019 23:01
Bola.net - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, mengklaim bahwa dirinya telah merusak satu hal yang tabu saat melanglang buana di ajang Premier League. Apakah itu?
Seperti yang diketahui, Conte pernah berkiprah di Premier League bersama salah satu klub kuat Inggris, Chelsea. Perjalanannya hanya berlangsung selama dua musim sebelum akhirnya dipecat di musim panas 2018/19 kemarin.
Perjalanannya terbilang cukup apik, meskipun pria berkebangsaan Italia tersebut mendapat banyak kritikan sebelum dipecat. Di musim perdananya, ia langsung menyumbang gelar Premier League kepada klub berjuluk the Blues itu.
Bahkan saat dirinya mendulang banyak kritikan pun, ia tak berhenti menyumbang gelar untuk Chelsea. Ia berhasil mempersembahkan gelar juara FA Cup pada penghujung 2017/18 dengan membantu the Blues menang atas Manchester United pada babak final.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Merusak Satu hal Tabu
Conte datang ke Chelsea dengan membawa pakem tiga pemain bertahan yang telah dipakai semenjak masih menukangi Juventus dulu. Pada masa-masa awal, ada banyak orang yang skeptis dengan skema tersebut.
Namun pada akhirnya itu menjadi sebuah tren dan kini digunakan oleh beberapa klub. Conte merasa bahwa dirinya telah merusak salah satu tabu di ajang Premier League, yakni berkaitan dengan penggunakan skema tiga bek.
"Staf saya beserta saya selalu menjadi subjek dari pembelajaran taktik. Sebelum saya tiba di Chelsea, skema tiga bek di Premier League adalah hal yang tabu. Sekarang ada banyak tim yang menggunakannya," ujar Conte kepada L'Equipe.
"Saya mencoba untuk mengadaptasikan karakteristik pemain yang saya miliki, memanfaatkan kekuatan mereka sebaik mungkin dan meminimalisir kekurangan mereka," lanjutnya.
Formasi yang Berubah-ubah
Skema tiga bek sendiri sebenarnya tidak digunakan oleh Conte sejak awal. Sebelum dirinya bergabung dengan Juventus pada tahun 2011, ia dikenal sering menggunakan formasi menyerang 4-2-4.
Conte sempat menggunakannya dalam beberapa laga awal bersama Juventus. Namun karena kehadiran trio BBC (Barzagli, Bonucci, dan Chiellini) di belakang serta MVP (Marchisio, Vidal, Pirlo) di tengah, Conte pun langsung melakukan perubahan.
"Semuanya selalu bergantung pada pemain yang saya miliki. Di Serie B, saya bermain dengan formasi 4-2-4. Saya mencobanya di Juve juga, namun dengan segera mengubah ke 3-5-2 dan 3-3-4, tergantun interpretasinya," tutupnya.
Sampai sekarang, skema tiga bek ini masih digunakan oleh Antonio Conte bersama Inter Milan. Hasilnya pun cukup baik, di mana klub berjuluk Nerazzurri tersebut kini berada di peringkat kedua Serie A dan terpaut satu angka dari Juventus sang pemuncak klasemen.
(Football Italia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


