Cristiano Ronaldo Cabut Duluan Sebelum Pertandingan Berakhir, MU Woles Aja
Serafin Unus Pasi | 2 Agustus 2022 07:00
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United dilaporkan tidak punya keresahan mengenai sikap yang ditunjukkan Cristiano Ronaldo baru-baru ini. Mereka tidak akan mempermasalahkan keputusan sang pemain untuk pulang lebih dahulu dari laga.
Kejadian yang dimaksud terjadi pada akhir pekan kemarin. Pada saat itu Manchester United berhadapan dengan Rayo Vallecano di Old Trafford, dan Ronaldo menjadi starter di pertandingan tersebut.
Ronaldo yang hanya bermain 45 menit di laga itu kedapatan meninggalkan Old Trafford lebih dahulu. Alhasil muncul preseden negatif kepada pemain Timnas Portugal tersebut.
Sky Sports melaporkan bahwa Manchester United tahu bahwa Ronaldo memutuskan pulang duluan. Mereka tidak mempermasalahkan keputusan sang pemain.
Smak situasi transfer Ronaldo di bawah ini.
Bukan Situasi yang Aneh
Menurut laporan tersebut, tim pelatih dan manajemen Manchester United tidak mempermasalahkan Ronaldo pulang lebih dahulu di laga itu.
Sang pemain dilaporkan sudah meminta izin untuk cabut terlebih dahulu. Sementara Erik Ten Hag dilaporkan mengizinkan sang pemain untuk undur diri dulu.
MU disebut sudah beberapa kali mengizinkan pemainnya meninggalkan pertandingan lebih awal. Jadi mereka tidak menganggap situasi ini sesuatu yang perlu dibesar-besarkan.
Masih Ingin Pergi
Laporan lain yang beredar di Inggris menyebutkan bahwa Cristiano Ronaldo masih tidak hepi dengan situasinya di Manchester United.
Ia ingin pindah dari Old Trafford di musim panas ini. Karena ia ingin menjaga rekornya di Premier League.
Itulah mengapa ia berharap sang agen bisa mencarikan klub yang mau menampungnya di musim panas ini.
Laga Perdana
Manchester United akan melakoni laga perdana mereka di EPL pada akhir pekan ini.
Setan Merah akan menjamu Brighton di Old Trafford. Pada laga ini, Anthony Martial lebih diunggulkan jadi starter ketimbang Ronaldo.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







