Cuma Cetak Satu Gol Selepas Lockdown, Marcus Rashford Dibela Bruno Fernandes
Ari Prayoga | 12 Juli 2020 17:17
Bola.net - Bintang Manchester United, Bruno Fernandes membela rekan setimnya, Marcus Rashford dari kritik karena bomber seret gol sejak kompetisi kembali bergulir.
Pekan lalu Rashford mencetak satu gol dari titik penalti saat United menghajar Bournemouth 5-2. Ini menjadi gol ke-20 Rashford di semua kompetisi musim ini.
Namun, ini juga yang menjadi gol satu-satunya Rashford sejak kembali dari lockdown. Artinya, pemain 22 tahun itu sama sekali belum mencetak gol dari situasi open play.
Pembelaan Bruno Fernandes
Fernandes yang jauh lebih tajam di paruh kedua musim ini pun membela Rashford. Baginya, Rashford tetap menjadi pemain penting di United.
"Saya rasa semua orang membicarakan soal Marcus [Rashford] tak mencetak banyak gol tetapi dia melakukan pekerjaan yang luar biasa," ujar Fernandes kepada laman resmi United.
"Permainan yang ia tunjukkan saat ini, mungkin dia tak mencetak gol dan semuanya, tetapi dengan semua yang ia lakukan saat ini, dia akan mencetak lebih banyak gol dan assist," tambahnya.
"Dalam permainan, di sepak bola yang komplet, karena sepak bola bukan hanya sekadar gol dan assist, tetapi tentang tim dan Marcus bermain sangat baik bagi tim," tegasnya.
Harapan Bruno Fernandes
Jelang laga melawan Southampton, Fernandes pun menyampaikan harapannya kepada Rashford untuk bisa segera kembali ke daftar pencetak gol United secara rutin.
"Saya berharap Marcus bisa mencetak lebih banyak gol karena ia layak mendapatkannya atas kinerja yang ia lakukan bagi tim, dan tak seorang pun yang melihatnya karena semua orang melihat gol dan assist. Kinerja yang ia lakukan untuk tim sungguh luar biasa," tutur Fernandes.
"Marcus sempat cukup lama cedera jadi sulit untuk menemukan kepercayaan diri lagi, untuk melakukan sesuatu seperti menembak dari jarak jauh. Namun, dia melakukan kinerja bagus bagi tim dan saya rasa dia layak mendapat kredit atas itu," tukas Fernandes.
Sumber: Manchester United FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







