Daniel James Masih Ada Lho, Man United!
Richard Andreas | 20 November 2020 13:30
Bola.net - Daniel James membuktikan bahwa kemampuannya belum habis, bahwa dia masih layak jadi pemain Manchester United. Teranyar, dia jadi aktor utama kemenangan 3-1 Wales atas Finlandia.
James mencetak satu gol dan satu assist pada pertandingan tersebut, tanda bahwa dia masih bisa membantu tim. Permainannya pun apik secara keseluruhan, mendapatkan pujian dari sang pelatih Ryan Giggs.
Sayangnya, nasib yang jauh berbeda dialami James di level klub. Dia nyaris tidak pernah diberi kesempatan bermain oleh Ole Gunnar Solskjaer musim ini, hanya tiga kali bermain dari bangku cadangan.
Tentu ini kontras dengan musim pertama James, khususnya pada beberapa bulan pertama saat dia tampak menjanjikan.
Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Masih pemain MU, masih bangga
Meski nasibnya berbeda di level klub dan timnas, James tetap tidak mau membandingkan. Dia menolak menyudutkan MU, yang masih klub nomor satu baginya. Bermain apik di Wales bukan seperti terlepas dari beban dicadangkan di MU.
"Saya tidak akan menyebutnya sebagai pelepasan," kata James dikutip dari Daily Mail.
"Man United adalah klub saya dan saya senang berada di sana. Entah saya bermain atau tidak, saya merasa bangga, sama bangganya dengan saat saya membela Wales."
Masih ada, masih mencoba
Lebih lanjut, James pun menegaskan bahwa dia belum menyerah berjuang di MU. Performa bersama Wales adalah bukti bahwa dia masih ada dan masih berjuang.
"Jelas ada masa-masa di mana saya banyak bermain musim lalu. Musim ini mungkin saya tidak banyak bermain, tapi saya masih berjuang di sana dan selalu mencoba," sambung James.
"Saya merasa sangat baik saat ini. Ketika saya bermain, saya akan memberikan segalanya."
"Saya mencoba melakukan segala hal yang kami [tim] inginkan dan untungnya saya bisa mencetak gol dan assist," tutupnya.
Sumber: Daily Mail
Baca ini juga ya!
- Kritik Pedas Paul Scholes untuk Anthony Martial: Jangan Cuma Berjalan Saja!
- Termasuk Kyle Walker, Lima Pemain yang Pernah Memperkuat Tottenham dan Man City
- Termasuk Sergio Aguero, Ini Deretan Pencetak Gol Terbanyak Laga Tottenham vs Man City
- Andai Bisa Kalahkan Man City, Spurs Boleh Disebut Calon Juara Nih?
- Latihan di Tim Utama Manchester United, Seperti Apa Progres Facundo Pellistri?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







