Daripada Gabung MU, Adrien Rabiot Disarankan Pindah ke Arsenal
Serafin Unus Pasi | 9 Maret 2023 20:40
Bola.net - Sebuah saran diberikan Florent Malouda kepada Adrien Rabiot. Ia menyarankan sang junior untuk pindah ke Arsenal ketimbang pindah ke Manchester United.
Rabiot saat ini berada di ambang pintu keluar Allianz Arena. Kontraknya bersama Juventus habis di musim panas nanti dan ia dikabarkan ogah memperpanjang kontraknya di sana.
Berkat performa apiknya musim ini, Rabiot diincar banyak klub top Eropa. Manchester United jadi salah satu tim yang disebut-sebut ngebet untuk mendatangkan jasanya.
Malouda sendiri berharap Rabiot tidak pindah ke MU. Ia menyarankan sang gelandang untuk pindah ke Arsenal.
Simak pemaparan Malouda selengkapnya di bawah ini.
Pemain Top
Kepada DAZN, Malouda tidak heran jika sang junior jadi rebutan banyak klub top Eropa. Ia menilai Rabiot punya kemampuan di atas rata-rata sebagai seorang gelandang.
"Saya rasa Adrien Rabiot akan menjadi rekrutan yang bagus bagi klub manapun. Ia sangat bugar dan banyak bermain bersama Juventus," ujar Malouda.
"Dia punya kemampuan yang spesial dan ia bisa bermain di beberapa poisis yang berbeda. Dia juga seorang pekerja keras dan mau melakukan banyak pekerjaan kotor untuk membantu keseimbangan timnya."
Lebih Cocok ke Arsenal
Malouda sendiri menilai Rabiot lebih baik tidak pindah ke Manchester United. Ia menilai Arsenal bisa jadi klub yang lebih bagus untuk sang gelandang.
"Dia [Rabiot] sangat bertalenta. Namun saya merasa bahwa Arsenal bakal jadi klub yang lebih cocok untuknya," ujar Malouda.
"Namun saya rasa sangat penting ia menemukan pelatih yang cocok untuknya. Ia butuh pelatih yang bisa menggunakan kemampuannya dengan maksimal dan saya rasa Arsenal lebih cocok untuk itu," imbuhnya.
Belum Putuskan
Rabiot sendiri sejauh ini belum memutuskan klub mana yang akan ia perkuat di musim depan.
Sang gelandang dilaporkan masih mempelajari semua tawaran yang masuk sebelum memutuskan kemana ia akan berlabuh.
Klasemen Premier League
(DAZN)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


