Data dan Fakta Premier League: Man United vs Man City
Editor Bolanet | 8 September 2016 12:14
Antara Mourinho dan Guardiola memang memiliki sejarah panjang. Selain keharmonisan keduanya saat di Barcelona 20 tahun silam, keduanya juga dikenal sebagai musuh di pinggir lapangan sejak 2008 silam, atau saat Barcelona 'mengkhianati' Mourinho dengan menunjuk Guardiola sebagai pelatih baru mereka.
Nah, bagaimana dengan pertemuan pertama kedua pelatih di ajang Premier League kali ini? Simak data dan fakta pertemuan Manchester United vs Manchester City berikut ini:
Setelah kalah empat kali beruntun di laga derby Manchester di ajang Premier League, Manchester United tak pernah kalah di tiga pertemuan terakhir melawan City dengan dua kali menang dan sekali imbang.
The Citizens telah gagal mencetak gol di dua derby Manchester musim lalu. Mereka tak pernah gagal mencetak gol di tiga pertemuan beruntun derby Manchester sejak Oktober 1995 di Premier League, yang saat itu mereka gagal mencetak gol di empat pertemuan beruntun.
The Red Devils kalah tiga kali dari lima pertemuan terakhir di kandang sendiri melawan City dengan hanya meraih satu kemenangan dan sekali seri, lebih banyak dari catatan kekalahan mereka di 29 pertemuan sebelumnya (15 menang, 12 seri, 2 kalah).
Manchester City bisa mencatat 50 kemenangan di derby Manchester di semua kompetisi dengan kemenangan akhir pekan ni. Manchester United memiliki catatan 70 kemenangan dan 51 seri.
Jose Mourinho baru tiga kali meraih kemenangan dalam 16 pertemuan melawan Josep Guardiola (6 kali seri, 7 kali kalah) di La Liga dan Copa del Rey bersama Real Madrid dan di Liga Champions saat dia masih menangani Inter Milan.
Manchester City memenangkan derby Manchester terakhir saat kedua tim memiliki pelatih baru. Yakni pada September 2013 di mana City menang 4-1 saat dilatih pelatih baru Manuel Pellegrini, dan MU dilatih David Moyes.
Ini adalah kali kedua dalam sejarah liga bahwa Manchester City dan Manchester United sama-sama menang tiga kali dalam tiga laga awal di musim yang sama. Ini juga terjadi pada musim 2011-2012, saat Manchester City juara liga dan Manchester United menjadi runner up.
Josep Guardiola belum pernah menang empat laga liga beruntun bersama Barcelona B, Barcelona dan juga saat menangani Bayern Munchen.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Man City Main di Lapangan Sintetis dan Beku, Pep Guardiola: Dilarang Cengeng!
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:49
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26










