David Luiz Rela Tukar Gelar Terbaik dengan Trofi Premier League
Rero Rivaldi | 8 Mei 2017 07:40
Bola.net - - David Luiz mengaku rela menukar posisinya di susunan Tim Terbaik PFA asal bisa mendapat jaminan memenangkan Premier League musim ini.
Usai kembali ke Stamford Bridge di musim panas 2016, pemain belakang asal Brasil itu menunjukkan kedewasaan di permainannya. Hal tersebut membuatnya masuk dalam susunan pemain terbaik PFA, bersama Gary Cahill, N'Golo Kante, dan Eden Hazard.
Namun demikian, menurut sang pemain, gelar juara di level tim jauh lebih penting.
Itu luar biasa untuk saya, namun yang terpenting adalah gelar juara, tutur Luiz di laman resmi klub.
Saya senang para pemain kami dihargai oleh pemain lainnya. Saya terus bekerja keras menunjukkan yang terbaik, dan saya bahagia, namun saya akan menukarnya demi trofi juara. Memenangkan keduanya akan luar biasa.
Luiz datang ke Chelsea dari PSG musim ini dan ia mengaku bangga bisa membawa timnya duduk di puncak klasemen liga.
Anda selalu mengharap yang terbaik. Ketika saya memutuskan kembali, saya tahu akan bekerja dengan manajer fantastis, di klub dengan tim dan kota yang fantastis, lanjutnya.
Anda punya ambisi, namun semua tergantung kerja keras. Kami terus berjuang demi trofi juara tiap hari. Tekanan adalah hal yang bagus, namun kami harus terus merendah dan memberikan yang terbaik.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









