Di Hadapan Liverpool, Arsenal Baru tapi Rasa Lama
Ari Prayoga | 25 Agustus 2019 21:05
Bola.net - Arsenal boleh saja tampil dengan wajah yang baru, dengan pemain baru. Tetapi, di hadapan Liverpool, Arsenal tetaplah tim yang sama. Tim yang kebobolan minimal tiga gol.
Arsenal datang ke Anfield untuk menantang Liverpool pada Sabtu (25/8/2019) malam WIB. The Gunners datang dengan semangat baru dan sejumlah amunisi baru pada pekan ketiga Premier League 2019/2020 ini.
Pasukan Unai Emery datang usai meraih dua kemenangan beruntun. Selain itu, ada juga amunisi baru seperti David Luis, Dani Cebalos hingga Nicolas Pepe. Namun, hasil yang diraih tidak baru.
Arsenal kalah dengan skor 3-1 atas Liverpool. Kekelahan ini makin mempertajam rekor buruk Arsenal di hadapan Liverpool. Simak catatan selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Wajah Baru, Hasil Lama
Arsenal memang datang ke Anfield dengan wajah baru. Tetapi, hasil yang diraih adalah hasil lama. Arsenal tetap kesilitan bermain di Anfield. The Gunners kembali kebobolan tiga gol atau lebih di hadapan fans Liverpool.
Rekor buruk tersebut dimulai pada tahun 2016 silam. Saat itu, Arsenal bermain dengan skor imbang 3-3 lawan Liverpool. Hasil yang cukup bagus untuk klub asal London Utara.
Beranjak pada tahun 2017, Arsenal dua kali berjumpa Liverpool. Dua kali pula Arsenal kalah yakni dengan skor 3-1 dan 4-0. Pada fase ini, Arsenal mulai tidak berdaya ketika berjumpa The Reds.
Pada tahun 2018 lalu, Arsenak kalah dengan skor 5-1 saat bermain di Anfield. Dan, pada pertemuan terkini, Arsenal kembali kalah. Kali ini Arsenal kalah dengan skor 3-1.
14/01/16 Liverpool 3 - 3 Arsenal
05/03/17 Liverpool 3 - 1 Arsenal
27/08/17 Liverpool 4 - 0 Arsenal
30/12/18 Liverpool 5 - 1 Arsenal
24/08/19 Liverpool 3 - 1 Arsenal
Arsenal sendiri sudah cukup lama tidak menang di Anfield. Kali terakhir Arsenal menang di Anfield terjadi pada tahun 2012, ketika masih berada di bawah kendali Arsene Wwenger.
Jurgen Klopp Belum Pernah Kalah dari Arsenal
Bukan hanya Liverpool yang punya rekor bagus Arsenal, Jurgen Klopp juga punya catatan bagus ketika melawan The Gunners. Manajer asal Jerman tersebut belum pernah kalah ketika bermain melawan Arsenal.
Dari delapan laga yang dimainkan oleh Jurgen Klopp melawan Arsenal di Premier League, dia mampu meraih lima kemenangan. Tiga laga berakhir dengan skor imbang dan belum pernah kalah.
Selain itu, kemenangan atas Arsenal juga membuat Liverpool mencatatkan 12 kemenangan beruntun di Premier League. Jurgen Klopp adalah manajer pertama yang mampu mebawa Liverpool meraih kemenangan beruntun paling panjang.
Sumber: Squawka
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 23:02
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04