Diego Simeone Bilang Tim Inggris Malas Bertahan? Rodri Gak Setuju!
Richard Andreas | 16 November 2023 05:40
Bola.net - Gelandang Manchester City, Rodri sepertinya tidak terima ketika mendengar komentar Diego Simeone terkait level sepak bola Inggris. Simeone mengklaim tidak ada tim yang bisa bertahan di Premier League.
Memang musim ini sudah ada beberapa pertandingan seru di Liga Inggris 2023/2024 yang menghasilkan skor besar. Terbaru, ada laga sengit Chelsea vs Man City yang berakhir imbang 4-4.
Pertandingan itu berlangsung luar biasa, big match EPL yang sesungguhnya. Kedua tim berbalasan mejebol gawang satu sama lain.
Nah, laga-laga semacam inilah yang justru dikritik oleh Simeone. Apa katanya?
Simeone: Tim Inggris tidak bisa bertahan
Selama menangani Atletico Madrid, Simeone memang dikenal sebagai pelatih yang mengutamakan kemampuan defensif. Timnya bisa duduk bertahan selama 90 menit jika memang itu yang dibutuhkan untuk menang.
Nah sepertinya Simeone tidak terbiasa melihat laga yang berakhir dengan skor-skor besar, seperti skor 4-4 Chelsea vs Man City kemarin.
"Anda lihat sepak bola Inggris sekarang, pertandingan berakhir dengan skor 4-4, 5-3, 6-2, atau 5-1," buka Simeone.
"Itu bagus bagi fans, seperti Chelsea vs Man City. Laga-laga itu menarik untuk ditonton, tapi tidak ada yang bisa bertahan!"
Rodri membantah
Komentar Simeone itu sepertinya sampai ke telinga Rodri. Sebagai pemain Man City yang sudah bertahun-tahun bermain di Liga Inggris, Rodri tidak bisa terima begitu saja klaim sepihak tersebut.
"Saya sedikit tidak setuju. Tidak semua tim bermain dengan gaya main yang sama, tapi saat melawan Man City, banyak tim yang memilih bertahan selama 90 menit," jawab Rodri.
"Tentu saja, kasusnya tidak selalu seperti itu, ada beberapa laga yang berlangsung lebih terbuka. Namun, jelas bahwa EPL adalah liga sulit dengan pertahanan-pertahanan tangguh," tandasnya.
Klasemen Liga Inggris 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












