Diincar MU, PSG Tetapkan Harga Jual Manuel Ugarte
Serafin Unus Pasi | 27 Juni 2024 20:31
Bola.net - Rencana Manchester United untuk mendapatkan jasa Manuel Ugarte di musim 2024/2025 menemui kendala besar. PSG dikabarkan membanderol sang pemain dengan harga mahal.
Salah satu agenda belanja Manchester United di musim panas ini adalah belanja gelandang bertahan baru. Mereka butuh pemain yang bisa menggantikan Casemiro di tim mereka.
Belakangan ini MU dikaitkan dengan Manuel Ugarte. Gelandang muda PSG itu dikabarkan menarik perhatian Erik Ten Hag dan tim pelatih MU.
Dilansir The Telegraph, PSG siap berpisah dengan Ugarte. Mereka siap menjualnya ke Manchester United.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tetapkan Harga

Menurut laporan tersebut, PSG sudah menetapkan harga jual Ugarte di musim panas ini.
Mereka membanderol sang gelandang dengan harga yang cukup mahal. Mereka meminta bayaran sebesar 60 juta Euro untuk sang gelandang.
Mereka ingin balik modal, karena di musim panas tahun lalu mereka membayar harga yang sama ke Sporting Lisbon untuk merekrut sang gelandang.
Buka Opsi Kedua

Menurut kabar lain yang beredar di Inggris, PSG juga membuka kesempatan bagi Manchester United untuk mendapatkan cara lain untuk merekrut Ugarte.
Mereka tahu bahwa MU tidak bisa keluar uang terlalu banyak di musim panas ini. Jadi mereka membuka kans bagi MU untuk meminjam sang gelandang selama satu musim.
Namun MU harus menanggung gaji sang gelandang secara full, dan mereka juga harus memasukkan klausul pembelian permanen.
Siap Dilepas

Laporan itu juga mengklaim ada alasan mengapa PSG mau melepas sang gelandang meski baru satu tahun direkrut.
Ini disebabkan karena Luis Enrique kurang sreg dengan permainan sang gelandang dan lebih memilih untuk melepaskannya.
Klasemne Premier League
(The Telegraph)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










