Diinginkan Manchester United, Bek Bayern Munchen: Maaf Gak Dulu!
Serafin Unus Pasi | 17 Oktober 2024 21:23
Bola.net - Asa Manchester United untuk merekrut Alphonso Davies di tahun 2025 nanti nampaknya bertepuk sebelah tangan. Sang bek dikabarkan tidak berminat untuk bergabung dengan Setan Merah.
Sudah menjadi rahasia umum jika Manchester United lagi berburu bek kiri baru. Mereka butuh sosok untuk jadi pengganti Luke Shaw yang rentan mengalami cedera.
Sudah ada beberapa bek kiri yang dikaitkan dengan Setan Merah. Salah satunya adalah Alphonso Davies yang saat ini membela Bayern Munchen.
MU dikabarkan akan mencoba merayu sang bek untuk pindah ke Old Trafford. Namun AS melaporkan bahwa keinginan Setan Merah itu bertepuk sebelah tangan.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Opsi Terbaik
Menurut laporan tersebut, Manchester United sangat serius untuk mengamankan jasa Davies di musim panas tahun depan.
Pasalnya sang bek merupakan salah satu bek kiri terbaik dunia saat ini. Ia sudah terbukti kemampuannya bersama Bayern Munchen.
Apalagi Davies akan berstatus sebagai free agent di tahun 2025 nanti. Jadi MU menjadikannya target utama mereka untuk pos bek kiri.
Tidak Tertarik
Menurut laporan tersebut, Manchester United mendapatkan kenyataan pahit. Davies dikabarkan tidak tertarik untuk pindah ke Old Trafford.
Ini disebabkan sang bek sudah punya destinasi karir berikutnya. Ia ingin pindah ke Spanyol untuk bergabung dengan Real Madrid.
Ia juga dikabarkan sudah bersepakat untuk membela Los Blancos dan ia tidak akan berpaling dari klub Spanyol itu.
Opsi Lain
Manchester United sendiri memiliki sejumlah opsi alternatif jika Davies tidak mau bergabung dengan tim mereka.
Ada Ben Chilwell dan Miguel Gutierrez yang dirumorkan jadi incaran Setan Merah berikutnya.
Klasemen Premier League
(AS)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:08 -
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04