Dikritik Fans Chelsea, Sarri: Dikira Gampang?
Richard Andreas | 3 April 2019 13:00
Bola.net - - Maurizio Sarri tampaknya tidak gentar menghadapi tekanan yang betubi-tubi dari fans Chelsea. Setelah menegaskan bakal mempertahankan filosofi Sarriball, kini Sarri balas mengkritik fans yang mengharapkan musim mudah. Dia menegaskan Premier League selalu sulit.
Musim 2018/19 ini adalah musim pertama Sarri sebagai bos Chelsea. Sebab itu, wajar jika dia masih memerlukan adaptasi untuk menerapkan taktik terbaik. Inilah salah satu alasan ketidakstabilan performa The Blues.
Kendati demikian, fans Chelsea tampaknya tidak mau bersabar. Mereka mengharapkan hasil instan di musim pertama. Fans Chelsea menilai pekerjaan Sarri masih belum bisa memuaskan mereak, beberapa bahkan terang-terangan ingin mengusir Sarri dari Stamford Bridge.
Menanggapi hal tersebut, kini Sarri yang membela diri. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tidak Pernah Mudah
Sarri mempertanyakan tindakan fans yang terus mengkritik dia dan permainan Chelsea. Sebagai pelatih anyar, dia tahu Premier League sangat sulit, sebab itu wajar jika Chelsea tidak stabil. Pertanyaannya, kenapa fans mengharapkan musim yang mudah?
"Mungkin fans kami berpikir musim ini akan jadi musim yang mudah untuk kami. Akan tetapi Premier League bukanlah liga mudah dan setiap pertandingan sulit, setiap tim sangat kuat dan sebab itu sulit untuk menembus empat besar," tegas Sarri di Chelseafc.com.
"Kami harus menghadapi banyak kesulitan, itu jelas, kami memulai dengan baik, sedikit beruntung di beberapa pertandingan dengan level antusiasme yang hebat, tetapi tentu saja saya sangat memahami ini tidak akan mudah dan cepat atau lambat kami harus menghadapi kesulitan besar."
Masih Berkembang
Lebih lanjut, yang terpenting bagi Sarri adalah para pemain sudah menunjukkan tanda-tanda perkembangan dan masih terus melakukannya. Musim pertama ini sulit, Sarri tidak bisa benar-benar bekerja sesuai keinginan dia.
"Situasi ini tidak mudah bagi para pemain tetapi mereka berkembang, mereka berkembang dalam menjadi tim, mereka berkembang dalam karakter, sekarang kami harus berkembang dalam memainkan sepak bola kami dan performa kami, lalu hasil positif akan jadi konsekuensinya."
"Saya perlu bekerja, dan di musim pertama mustahil untuk bekerja," tandas Sarri.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






