Disingkirkan Nottingham, Mertesacker Kritik Pemain Arsenal
Afdholud Dzikry | 8 Januari 2018 09:04
Bola.net - - Kapten Arsenal, Per Mertesacker mengecam rekan setimnya setelah mereka disingkirkan Nottingham Forest di Piala FA. Menurutnya, tak ada satu pun dari para pemain pada laga ini layak dipilih untuk bermain.
Arsenal kalah 2-4 saat melawan Nottingham Forest di babak ketiga Piala FA. Kekalahan ini begitu menyesakkan karena mereka adalah juara bertahan musim lalu.
Mertesacker mencetak gol pertama Arsenal untuk membuat skor imbang 1-1 di babak pertama, tapi bek asal Jerman tersebut kesulitan mengatasi kecepatan para pemain lawan, terutama penyerang muda Ben Brereton sepanjang permainan. Dan Mertesacker -yang melakukan blunder untuk gol keempat Forest- mengkritik seluruh tim setelah pertandingan.
Pelatih membuat banyak perubahan, memberi banyak kepercayaan kepada para pemain yang tak banyak bermain akhir-akhir ini, dan saya tak berpikir setiap orang layak untuk dipilih hari ini, ujarnya.
Wenger mengistirahatkan mayoritas pemain reguler mereka di Premier League untuk laga ini, dengan Mertesacker bermain di lini belakang bersama Rob Holding, Mathieu Debuchy dan Ainsley Maitland-Niles.
Mertesacker akan pensiun pada akhir musim ini, yang berarti ini adalah penampilan terakhirnya di kompetisi ini.
Ini sulit diterima karena bagi beberapa pemain yang bermain hari ini, itu mungkin kesempatan terakhir mereka untuk tampil dan menunjukkan pada pelatih bahwa mereka siap bermain lebih banyak. Tapi ini bukan masalahnya lagi, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






