Ditahan Soton, Herrera Incar Arsenal dan Fulham
Dimas Ardi Prasetya | 2 Desember 2018 23:45
Bola.net - - Gelandang Manchester United Ander Herrera mengatakan timnya sekarang mengincar kemenangan lawan Arsenal sekaligus Fulham.
Penegasan itu dilontarkannya setelah Setan Merah bermain melawan Southampton di matchday 14 Premier League. Berlaga di St Mary's Stadium, MU sempat tertinggal dua gol lebih dahulu.
Gawang MU awalnya dijebol oleh Stuart Armstrong dan Cedric Soares. Namun MU akhirnya bisa lolos dari kekalahan berkat gol Romelu Lukaku dan Ander Herrera.
Hasil ini membuat MU naik ke posisi ketujuh klasemen sementara EPL dengan raihan 22 poin. Mereka terpisah delapan poin dari Tottenham yang ada di posisi empat.
Arsenal dan Fulham
MU sendiri musim ini sebenarnya berharap bisa mempertahankan prestasinya musim lalu yakni menjadi runner up dan bahkan mencatatkan hasil yang lebih baik. Namun skarang mereka terancam gagal masuk zona empat besar.
Namun Herrera berharap rekan-rekannya jangan sampai kehilangan akal sehatnya hanya karena sekarang ini mereka berada agak jauh dari posisi empat. Ia meminta pada rekan-rekannya untuk tetap rileks dan fokus untuk meraih kemenangan di laga lawan Arsenal dan Fulham.
"Saya tahu kami jauh dari empat besar tetapi kami tidak bisa bertindak gila sekarang tentang papan klasemen," ucapnya seperti dilansir Goal International.
“Kami hanya harus mencoba dan memenangkan setiap pertandingan. Begitulah cara kami mencapai empat besar," tegas Herrera.
“Satu-satunya yang bisa kami lakukan adalah memberikan segalanya pada hari Rabu melawan Arsenal dan kemudian Sabtu melawan Fulham. Kami harus mempersiapkan pertandingan Arsenal seperti final,” serunya.
Berita Video
Pertandingan antara Malaysia Vs Thailand pada leg pertama semifinal Piala AFF 2018 berakhir imbang 0-0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





