Doa MU di Tahun Baru: Bruno Fernandes Tak Cedera atau Diskors
Aga Deta | 28 Desember 2020 10:50
Bola.net - Mantan asisten pelatih Manchester United Rene Meulensteen menyebut Setan Merah sudah sangat bergantung pada Bruno Fernandes. Karena itu, gelandang asal Portugal itu harus tetap bugar.
Fernandes bergabung dengan Setan Merah dari Sporting CP pada awal 2020 lalu. Ia mampu memberikan dampak yang besar setelah datang ke Old Trafford.
Gelandang berusia 26 tahun itu sudah terlibat langsung dalam lebih dari setengah gol United di Premier League sejak debutnya. Fernandes sudah mencetak 18 gol dan 13 assist untuk Setan Merah di liga.
Terbaru, Fernandes tampil mengesankan saat United bermain imbang 2-2 dengan Leicester City akhir pekan ini. Ia mencetak satu gol dalam pertandingan di King Power Stadium tersebut.
Bergantung Pada Fernandes
Meulensteen mengatakan kalau Setan Merah tidak bisa kehilangan Fernandes. Sebab, Fernandes sudah menjadi pemain yang sangat penting bagi United.
"Saya pikir United hanya bisa memiliki satu harapan Tahun Baru ini, dan itu agar Fernandes tidak cedera atau diskors," kata Meulensteen kepada Stadium Astro.
"Energinya luar biasa. Lihat gol ini (melawan Leicester) lagi, benar-benar fantastis. Waktu lari dan bola dari Edinson Cavani sangat fantastis.
"Segera setelah Fernandes menguasai bola, orang-orang seperti Marcus Rashford berlari. Fernandes memang begitu, sangat penting bagi United.
"Dia memberi mereka ritme, dia pemenang, dia pemimpin, dia menciptakan assist dan dia mencetak gol."
Pengganti Fernandes
Donny Van de Beek kesulitan mendapatkan waktu bermain sejak bergabung dari Ajax. Sementara Pogba keluar masuk tim karena penampilan yang kurang bagus.
Namun, pelatih asal Belanda itu merasa kedua pemain tersebut bisa bermain dalam peran Fernandes apabila Setan Merah harus kehilangan mantan playmaker Udinese itu.
"Mereka memiliki pemain lain yang bisa masuk ke posisi itu seperti Pogba atau Donny van de Beek tetapi mereka tidak memiliki dampak yang sama seperti dia," tambahnya.
"Saya sangat terkesan dengan level energinya. Dia tidak takut untuk bekerja keras. Dia selalu berusaha untuk melukai lawan dengan umpan di belakang, dia tidak takut untuk menembak dari jarak jauh.
"Itu adalah pemain yang sangat diandalkan United. Saya yakin jika dia tidak ada di sana, itu akan berpengaruh pada performa United."
Sumber: Metro.co.uk
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST UPDATE
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26









