Dua Bek Kanan Man City Jadi Target West Ham
Ari Prayoga | 6 April 2017 01:10
Bola.net - - Tim kuda hitam Premier League, West Ham dikabarkan tengah menjajaki kemungkinan mendatangkan satu di antara dua bek kanan milik Manchester City, Pablo Zabaleta atau Bacary Sagna.
Kontrak Zabaleta dan Sagna bersama City sama-sama akan habis di akhir musim ini. Hingga kini keduanya belum mendapatkan tawaran perpanjangan kontrak dari pihak klub.
Dilansir Sky Sports, The Hammers diyakini berniat mencari bek kanan anyar sebelum musim depan dimulai. Nama Zabaleta dan Sagna pun masuk dalam radar.
Saat ini West Ham hanya memiliki dua pemain berposisi asli bek kanan, yakni Sam Byram dan Alvaro Arbeloa. Meski demikian, pemain sayap Michail Antonio dan gelandang Havard Nordtveit dan Cheikhou Kouyate sempat diposisikan sebagai full-back kanan oleh manajer Slaven Bilic.
Selain Zabaleta dan Sagna, satu lagi nama yang masuk dalam daftar buruan West Ham adalah bek kanan Saint-Etienne, Kevin Malcuit.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25 -
Villarreal vs Manchester City: Berapa Gol Bakal Dicetak Erling Haaland?
Liga Champions 21 Oktober 2025, 21:15
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04