Duel Manchester United vs Leicester City Diprediksi Berakhir Imbang
Dimas Ardi Prasetya | 13 September 2019 00:38
Bola.net - Eks penyerang Arsenal Charlie Nicholas memprediksi Manchester United hanya akan bisa meraih hasil imbang saat menjamu Leicester City.
Setan Merah menjalani awal kompetisi yang kurang memuaskan. Dari empat pertandingan, mereka cuma menang sekali.
Sisanya, dua kali imbang dan sekali kalah. Satu-satunya kekalahan mereka dapatkan saat jumpa Crystal Palace di Old Trafford.
Di sisi lain sang tamu tampil makin solid bersama dengan manajer Brendan Rodgers. Sejauh ini dari empat laga, mereka menang dua kali dan imbang dua kali pula.
Leicester saat ini berada di peringkat tiga klasemen sementara Premier League. Sedangkan United berada di posisi ke delapan.
Berbahaya
Nicholas pun mengaku bersemangat untuk bisa menyaksikan laga ini. Sebab ia memprediksi duel itu akan berlangsung seru.
Akan tetapi, ia menyebut bahwa laga ini akan berbahaya bagi Setan Merah. Sebab Leicester memiliki skuat yang bagus.
"Ini adalah pertandingan yang seru, yang ingin saya lihat. Leicester mengunjungi salah satu tim yang saya pikir bisa mereka tangkap," bukanya pada Sky Sports.
"Saya melihat apa yang mereka miliki dan apa yang tidak mereka miliki, tetapi fakta sederhananya adalah Leicester telah memulai kampanye mereka musim ini dengan baik. Ini adalah pertandingan di mana mereka bisa membuka dan mengancam Manchester United," cetus Nicholas.
Pertahanan Rapuh
Nicholas menambahkan, United juga punya lini serang yang berbahaya, terutama dengan hadirnya Anthony Martial dan Marcus Rashford. Mereka juga disebutnya punya materi pemain yang bagus di belakang.
Akan tetapi, pria yang pernah memperkuat timnas Skotlandia itu menyebut mereka belum benar-benar bisa tampil solid sebagai sebuah unit. Leicester pun disebutnya bisa mengancam Harry Maguire dkk dengan serangan baliknya.
"Jika mereka bermain terbuka dan ekspansif maka mereka akan puas. Tim Brendan Rodgers memiliki bentuk tim yang bagus tetapi bisa melakukan serangan balik dan bagus dengan bola," serunya.
"Saya tidak tahu apakah Anthony Martial akan fit. Marcus Rashford akan bermain di tengah tetapi tim Ole Gunnar Solskjaer masih akan rentan di lini pertahananannya," cetus Nicholas.
Charlie Nicholas pun memprediksi laga Manchester United vs Leicester ini akan berakhir imbang. Skornya 1-1.
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









