Duet Pogba dan Fernandes di MU Bisa Sukses, Asalkan Ada yang Berkorban
Aga Deta | 13 Juni 2020 17:00
Bola.net - Mantan gelandang Manchester United Darren Fletcher menyakini Paul Pogba dan Bruno Fernandes bisa bermain bersama-sama di klub. Namun demikian, salah satunya mungkin harus berkorban.
Ole Gunnar Solskjaer saat ini sedang mempersiapkan timnya untuk memulai kembali Premier League. Mereka dijadwalkan akan menghadapi Tottenham pada pekan depan.
Solskjaer kemungkinan bisa diperkuat semua pemain terbaiknya saat menghadapi Spurs. Pogba sepertinya sudah siap tampil pertama kalinya untuk klub sejak Desember.
Pogba menjalani operasi untuk memulihkan cedera pergelangan kakinya pada bulan Januari. Namun, sang pemain mendapat waktu untuk pulih selama kompetisi ditangguhkan akibat virus corona.
Setelah Pogba pulih dari cedera, banyak yang menantikan kombinasinya dengan Fernandes. Duet Pogba dan Fernandes digadang-gadang akan menjadi duet terbaik.
Harus Berkorban
Fletcher meyakini kalau kerja sama kedua pemain itu di United bisa sukses. Namun demikian, Fernandes dan Pogba mesti melakukan pengorbanan.
"Tentu saja, pemain hebat bisa bermain bersama," kata Fletcher kepada MU TV.
"Seseorang harus mengorbankan sedikit sesuatu, sebab itu bagian dari tim dan sepak bola bukan olahraga individu. Ketika Anda bermain di lini tengah tertentu, Anda menyesuaikan permainan Anda untuk saling melengkapi.
"Itulah yang harus saya lakukan di United. Saya berada di tim dengan banyak gelandang berbeda, banyak kombinasi. Jika seorang gelandang tengah bermain, saya akan mencoba untuk mengambil posisi untuk memungkinkan dia mendapat manfaat dan dia akan melakukan sesuatu untuk memungkinkan saya mendapat manfaat.
"Ini semua tentang menjadi kompatibel dan mengenal kekuatan dari rekan satu tim Anda dan bagaimana untuk mendapatkan kinerja terbaik Anda. Tapi, pada akhirnya, Anda mungkin mengorbankan apa yang Anda lakukan untuk memungkinkan orang lain unggul, demi membantu tim agar menang."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selamanya Setan Merah! Casemiro Ucap Salam Perpisahan untuk Man United
Liga Inggris 23 Januari 2026, 01:05
-
Tchau! Manchester United Resmi Umumkan Casemiro Akan Hengkang dari Old Trafford
Liga Inggris 23 Januari 2026, 00:38
-
Rapor Awal Liam Rosenior di Chelsea: 3 Kemenangan dari 4 Laga, Cetak 10 Gol
Liga Champions 22 Januari 2026, 17:48
-
Kata Roberto De Zerbi Soal Jadi Manajer Manchester United: Gossip Doang Itu Mah!
Liga Inggris 22 Januari 2026, 16:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Pisa 24 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 08:00
-
Kebiasaan Nyentrik Hugo Ekitike: Hobi Gonta-ganti Gaya Rambut di Liverpool
Liga Champions 23 Januari 2026, 04:59
-
Juventus Memang Sempat Kesulitan Menghadapi Benfica
Liga Champions 23 Januari 2026, 03:29
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







