Eks Arsenal: Lucas Torreira? Biasa Saja Tuh!
Serafin Unus Pasi | 25 Januari 2019 16:20
Bola.net - - Mantan pemain Arsenal, Paul Merson enggan terlalu memuji Lucas Torreira. Merson menilai performa gelandang anyar baru Arsenal itu tergolong biasa saja dan tidak ada spesial-spesialnya.
Torreira sendiri merupakan salah satu amunisi baru Arsenal pada musim panas kemarin. Ia didatangkan dari klub Serie A, Sampdoria dengan mahar sekitar 24 juta Euro.
Sejauh ini ada banyak pujian bagi gelandang Timnas Uruguay tersebut. Ia dinilai merupakan sosok gelandang pekerja keras sehingga ia memberikan kontribusi yang nyata bagi The Gunners.
Namun di mata Merson, Torreira merupakan sosok yang overrated di Arsenal. "Semua orang sepertinya suka membicarakan Lucas Torreira, padahal dia tidak sebagus yang orang-orang katakan," buka Merson kepada Sky Sports.
Scroll berita ini ke bawah ini untuk membaca komentar lengkap Merson.
Pemain Biasa-Biasa
Merson menyebut bahwa Torreira sendiri sebenarnya punya kemampuan yang biasa saja. Namun dia digilai para fans Arsenal karena mereka sudah lama tidak punya sosok gelandang pekerja keras di tim mereka.
"Saya sudah mengatakan ini beberapa bulan yang lalu dan orang-orang malah mengabaikannya. Dia [Torreira] terlihat bagus karena Arsenal sudah lama mendambakan pemain seperti dia, seorang pemain yang terus berlari dan bekerja keras untuk mereka."
"Namun ibaratnya jika anda menjualnya besok, maka tidak ada satupun klub di lima besar Premier League yang berminat mendatangkannya. Seperti itulah gambaran kemampuannya yang sebenarnya."
Belanja Besar
Pada kesempatan ini, Merson juga menegaskan bahwa Unai Emery tidak akan menjadi juara di Arsenal jika ia tidak mendatangkan pemain-pemain kelas dunia ke Emirates Stadium.
"Arsenal sekarang sudah mulai menunjukkan warna asli mereka. Sampai mereka membenahi performa lini pertahanan mereka, mereka tidak akan memenangkan apapun."
"Unai Emery masih perlu beberapa jendela transfer lagi untuk membenahi ini karena sejujurnya pemain-pemain yang ia miliki saat ini tidak begitu bagus." tandasnya.
Laga Penting
Arsenal akan kedatangan salah satu klub top EPL, Manchester United di Emirates Stadium dalam pertandingan babak ke empat FA Cup musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










