Eks MU: Mourinho Tak Punya Rencana Taktik Yang Jelas
Dimas Ardi Prasetya | 21 Agustus 2018 20:45
- Eks gelandang Manchester United Lee Sharpe mengklaim Jose Mourinho tak memiliki rencana taktik yang jelas saat mendampingi anak-anak asuhnya bertanding.
Kritikan terus mengalir pada Mourinho saat ini. Sebab United baru saja menelan kekalahan 3-2 dari Brighton.
Saat itu United tak tampil solid. Lini depan tak kompak plus tak mendapat suplai umpan yang memadai.
Selain itu lini belakang juga tampil amburadul. Keputusan Mourinho untuk menduetkan Eric Bailly dan Victor Lindelof pun dipertanyakan.
Tak Ada Taktik

Sekarang giliran Sharpe yang ikut mengkritik Mourinho. Ia mengklaim manajer asal Portugal itu membiarkan anak-anak asuhnya bermain tanpa arahan yang jelas untuk mengalahkan lawannya.
“Ia tidak pernah terlihat bahagia sejak ia berada di klub ini, ujarnya pada talkSPORT. “Sepertinya tidak ada rencana taktik di Man United. Tidak ada yang tahu ke mana mereka harus pergi dan apa yang seharusnya mereka lakukan, cetusnya.
“Saya telah mendengar sedikit bisikan untuk mengatakan bahwa manajer tidak benar-benar memberi mereka banyak instruksi sebelum pertandingan. Ia hanya memilih tim dan membiarkan mereka bermain begitu saja, bebernya.
“Tampaknya bagi saya bahwa ia tidak mendapatkan pemain baru yang diinginkannya pada musim panas ini, dan ia jadi sedikit merajuk. Ia membiarkan para pemain mengambil tindakan dan melakukan kemauan mereka sendiri, ujarnya.
Jangan Mengeluh

Sharpe kemudian meminta Mourinho agar tidak selalu mengeluh soal pemain yang tak didatangkan manajemen United. Ia ingin agar hal itu dihentikan.
Pasalnya hal itu akan mempengaruhi mental bertanding para pemain. Ia ingin agar Mourinho sebaiknya fokus meningkatkan kemampuan para pemain yang ada di skuat United sekarang ini.
“Ketika Anda sedang mondar-mandir, mengeluh tentang siapa yang tak bisa Anda datangkan dan tentang kurangnya pemain yang Anda miliki, bukannya memoles para pemain yang sudah Anda miliki dan memberikan mereka dengan rasa percaya diri, saya rasa itu tidak baik untuk semangat tim.
Senada Dengan Ince

Sebelumnya, legenda United Paul Ince juga menyebut Mourinho tak memiliki rencana permainan yang jelas. Hal itu terlihat di laga lawan Brighton.
Saya telah menonton pertandingan itu dan saya mencoba mencari tahu apa taktiknya, ujar Ince.
Saya tidak tahu bagaimana pengaturan Manchester United, apa rencana permainan mereka. Saya melihatnya lawan Brighton, serunya.
Tidak ada kohesi, tidak ada pola permainan. Apa yang mereka coba lakukan? Apa identitas mereka?
(ts/dim)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19









