Eks Tangan Kanan Sir Alex Ferguson: MU Harus Pecat Erik Ten Hag!
Serafin Unus Pasi | 31 Mei 2024 18:20
Bola.net - Mantan asisten Sir Alex Ferguson, Mike Phelan buka suara terkait masa depan Erik Ten Hag. Ia menilai manajemen Manchester United sebaiknya memecat pelatih asal Belanda tersebut.
Seperti yang sudah diketahui, Ten Hag sedang 'disidang' oleh manajemen Manchester United. Mereka menggelar evaluasi besar-besaran terhadap sang manajer.
Saat ini terjadi pro kontra terkait masa depan Ten Hag. Sejumlah pihak menilai Ten Hag layak dipertahankan namun pihak lain ingin sang pelatih dipecat.
Phelan adalah salah satu pendukung opsi kedua. Ia menilain Ten Hag sebaiknya tidak dipertahankan oleh MU.
Apa alasannya? Simak penjelasan Phelan di bawah ini.
Tidak Cukup Bagus
Kepada talkSPORT, Phelan menilai Ten Hag sebaiknya tidak dipertahankan MU. Karena sang pelatih dianggap sudah gagal total di musim 2023/2024 meski ia memenangkan trofi FA Cup.
"Saya rasa dia [Ten Hag] sebaiknya tidak diberikan kesempatan lagi. Saya rasa ia sudah cukup diberi kesempatan," ungkap Phelan.
"Musim ini anda bisa lihat tim ini penuh dengan kekecewaan. Tidak hanya performa, anda bisa lihat statistik mereka. Anda bisa lihat betapa banyaknya mereka kebobolan dan betapa sedikitnya mereka mencetak gol. Ini sesuatu yang tidak lazim untuk klub seperti United."
Bisa Jadi Dipertahankan
Meski tidak sepakat Ten Hag dipertahankan, Phelan melihat tanda-tanda sang pelatih bakal dipertahankan. Ia menilai MU kekurangan opsi pelatih bagus untuk penggantinya, sehingga mereka bisa bertahan dengan Ten Hag.
"Anda bisa lihat proses ini lebih lama ketimbang saat United memecat Louis van Gaal seusai final FA Cup. INEOS mungkin memiliki manajer yang mereka inginkan untuk jadi penggantinya, namun apakah mereka bisa direkrut?"
"Terkadang, lebih mudah mengeluarkan orang daripada merekrut orang. Mereka butuh manajer yang didukung secara penuh," pungkasnya.
Dua Opsi Lepas
MU sendiri sempat dikabarkan meminati Thiago Motta dan Kieran McKenna.
Motta sudah dipastikan akan pindah ke Juventus dan McKenna sudah meneken kontrka baru di Ipswich. Jadi MU kekurangan opsi pelatih saat ini.
Klasemen Premier League
(talkSPORT)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43 -
Tenang Saja, Golnya Akan Datang! Kata Mikel Merino Soal Gyokeres yang Masih Mandul
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:40
LATEST UPDATE
-
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
PSV vs Napoli: Malam Mengerikan di Philips Stadium
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:03 -
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20 -
Filosofi Chivu di Inter: Benahi Mental Tim Senior, Lalu 'Lemparkan' Pemain Muda!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Man of the Match Bayer Leverkusen vs PSG: Nuno Mendes
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:50 -
Man of the Match Villarreal vs Manchester City: Savinho
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:45 -
Man of the Match Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Denzel Dumfries
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:27 -
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Mengintip Forum Diplomasi: AWMUN XII Hadirkan 5 Dewan PBB di Bali.
News 22 Oktober 2025, 08:00
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04