Erik Ten Hag: Bersama INEOS, Masa Depan MU Cerah!
Serafin Unus Pasi | 10 Juli 2024 02:15
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag mengaku antusias dengan datangnya musim 2024/2025. Ia menilai Manchester United bisa bicara banyak di musim depan berkat kehadiran INEOS.
Seperti yang sudah diketahui, INEOS kini menjadi co-owner Manchester United. Sejak awal tahun kemarin, mereka sudah memiliki 27% saham Manchester United.
Dalam beberapa bulan terakhir, INEOS bekerja keras di MU. Mereka kini sudah merombak jajaran manajemen MU, di mana Erik Ten Hag baru-baru ini diberi kontrak baru berdurasi dua tahun.
Ten Hag percaya bahwa MU bakal memetik banyak kesuksesan bersama INEOS. "Saya rasa tim ini akan memiliki masa depan yang cerah, karena jika tidak saya tidak akan memperpanjang kontrak saya," ungkap Ten Hag kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Dukungan Penuh

Erik Ten Hag mengaku nyaman bekerja dengan INEOS. Ia yakin bersama Co-owner baru mereka, Manchester United bakal meraih banyak kesuksesan.
"Saya percaya bahwa dengan datangnya pemilik baru, mereka akan banyak membantu tim ini. Sejauh ini mereka sangat supportif kepada kami," sambung Ten Hag.
"Kami sudah mulai berproses sepanjang musim panas ini dan saya bisa bilang kami berada di posisi yang bagus. Kami siap untuk tampil agresif di musim panas ini."
Belum Puas

Ten Hag menyebut bahwa ia masih belum puas meski telah memenangkan dua trofi juara bersama Manchester United.
Ia menekankan bahwa ia akan bekerja keras untuk memboyong lebih banyak trofi di musim depan.
"Saya datang ke klub ini untuk memenangkan sebanyak mungkin gelar juara. Saya sudah meraih dua trofi juara, di mana kami memenangkan dua trofi itu setelah klub ini mengalami periode paceklik, jadi saya bisa bilang kami berada di arah yang tepat," pungkas sang pelatih.
Uji Coba Pertama

Sebagian skuad Manchester United sudah berkumpul ke Carrington. Mulai awal pekan kemarin, skuat MU menjalani pra musim mereka.
Pada awal pekan depan, MU akan menjalani laga uji coba melawan Rosenborg di Norwegia.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








