Erik Ten Hag Lempar Tantangan Terbuka untuk Marcus Rashford, Apa Isinya?
Serafin Unus Pasi | 12 September 2022 21:12
Bola.net - Sebuah kabar menarik datang dari Erik Ten Hag. Manajer Manchester United itu memberikan tantangan terbuka untuk penyerangnya, Marcus Rashford.
Musim 2022/23 merupakan awalan yang baru bagi Rashford. Usai tampil mengecewakan di musim lalu, ia kini menjadi pemain andalan Erik Ten Hag.
Sang penyerang membayar kepercayaan sang manajer dengan baik. Ia tampil gacor di lini serang MU, di mana ia baru-baru ini sukses membobol gawang Arsenal dua kali.
The Sun mengklaim bahwa Erik Ten Hag punya rencana baru untuk Rashford. Ia memberikan tantangan terbuka untuk sang striker baru-baru ini.
Apa isi tantangan tersebut? Simak selengkapnya di bawah ini.
Pemain Kunci
Menurut laporan tersebut, Erik Ten Hag sudah memutuskan bahwa ia akan mengandalkan Marcus Rashford musim ini. Ia percaya sang pemain bisa menjadi pembeda bagi timnya.
Ia menilai Rashford adalah pemain yang berbakat besar. Ia percaya Rashford bisa menjadi mesin gol baru bagi Manchester United.
Inilah mengapa Ten Hag kini fokus untuk membantu meningkatkan performa Rashford agar ia bisa memenuhi potensinya tersebut.
Pasang Target
Untuk memotivasi Rashford, Erik Ten Hag menyiapkan tantangan terbuka untuk sang pemain. Ia ingin musim ini Rashford mencetak lebih dari 20 gol bagi MU.
Ini merupakan tantangan yang besar bagi Rashford. Sepanjang karirnya di MU, ia baru satu kali bisa mencetak lebih dari 20 gol dalam semusim.
Erik Ten Hag menilai Rashford seharusnya sanggup mencapai angka itu. Jadi ia berharap Rashford bekerja keras agar bisa memenuhi target itu.
Laga Berikutnya
Manchester United sendiri akan melanjutkan perjalanan mereka di Liga Europa. Mereka akan melakoni perjalanan ke Moldova.
Mereka akan menantang Sheriff Tiraspol di pertandingan kedua grup E.
Klasemen Premier League
(The Sun)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












