FA Jatuhkan Sanksi untuk Manchester United, Ada Apa Gerangan?
Serafin Unus Pasi | 18 Oktober 2022 22:55
Bola.net - Ada kabar buruk datang bagi Manchester United. Klub top Premier League itu baru-baru ini mendapatkan sanksi dari otoritas sepak bola Inggris, FA.
Pengumuman itu disampaikan langsung oleh FA beberapa saat yang lalu. Mereka menjatuhkan vonis bersalah kepada Setan Merah.
Vonis itu dijatuhkan terkait kejadian di akhir pekan kemarin. Pada saat itu Manchester United berhadapan dengan Newcastle di lanjutan Premier League 2022/23.
Lantas apa yang membuat Manchester United dinyatakan bersalah oleh FA? Simak penjelasannya di bawah ini.
Protes Berlebihan
Dalam pengumumannya, FA menjatuhkan sanksi kepada Manchester United akibat protes berlebihan yang dilakukan para pemain Manchester United.
Akar masalahnya terjadi di menit 49. Wasit tidak mengesahkan gol Cristiano Ronaldo, dan para pemain MU langsung mengerubungi wasit untuk melakukan protes.
Menurut FA itu adalah kelakuan yang tidak bisa dibenarkan. Jadi mereka menjatuhkan sanksi bagi Setan Merah.
Tunggu Tanggapan
Menurut pernyataan resmi mereka, FA menunggu tanggapan dari Manchester United atas situasi ini.
Mereka diberi waktu untuk mengajukan pembelaan diri dan menjelaskan apa yang sebenarnya terjadi ke komisi disiplin FA. Dari situ akan diputuskan apakah Setan Merah benar-benar bersalah atau tidak dalam insiden itu.
FA menunggu hingga hari Kamis (20/10/2022) waktu setempat bagi Manchester United untuk merespon dakwaan tersebut. Jika mereka tidak memberikan tanggapan maka United akan langsung dijatuhi hukuman.
Laga Berikutnya
Manchester United sendiri dijadwalkan akan melakoni satu pertandingan di tengah pekan ini.
Setan Merah akan menjamu Tottenham di Old Trafford pada pertandingan pekan ke-12 EPL 2022/23.
Klasemen Premier League
(The FA)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





