Fabinho Berharap Liverpool Bisa Tumbangkan MU
Aga Deta | 15 Desember 2018 19:00
Bola.net - - Liverpool akan menghadapi Manchester United dalam laga lanjutan Premier League pada akhir pekan ini. Gelandang The Reds Fabinho berharap timnya bisa meraih kemenangan dalam pertandingan tersebut.
Laga Liverpool melawan United akan digelar di Anfield pada Minggu (16/12) malam WIB. Kedua tim jelas sangat ingin meraih tiga poin.
Tim asuhan Jurgen Klopp itu saat ini sedang berada di puncak klasemen sementara Premier League. Sementara itu, sang lawan berada di peringkat keenam.
The Reds saat ini hanya terpaut satu poin saja dari rival terdekatnya Manchester City. Oleh karena itu, mereka tidak boleh kehilangan poin saat melawan Setan Merah.
Harapan Fabinho
Maka dari itu, Fabinho berharap dalam pertandingan ini timnya bisa menang. Hanya kemenangan yang bisa membuat mereka terus berada di puncak.
“Melawan Everton, para fans sangat senang dengan kemenangan dan cara kami menang, dan saya berharap melawan Manchester United kami bisa memberikan tontonan yang sama: mewakili seragam Liverpool dan bermain dengan keinginan kuat,” kata Fabinho kepada Liverpoolfc.com.
"Saya harap kami akan mendapatkan tiga poin."
Modal Positif
Liverpool sendiri punya modal positif sebelum bertemu dengan Manchester United. Mereka berhasil mengalahkan Napoli di Anfield dengan skor 1-0 di Liga Champions.
Kemenangan itu membuat Mohamed Salah dan kolega memastikan diri ke babak 16 besar Liga Champions. Apalagi, sampai saat ini The Reds belum tersentuh kekalahan di Premier League.
Video Menarik
Berita video data dan fakta Liverpool vs Manchester United musim 2018-2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Liverpool 23 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 22:07 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25
LATEST UPDATE
-
Prediksi KRC Genk vs Real Betis 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:27 -
Sejarah Baru: Arsenal Raih 100 Kemenangan di Liga Champions
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:16 -
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 21:08 -
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01 -
Prediksi Go Ahead Eagles vs Aston Villa 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:59 -
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04