Franck Kessie Masuk Daftar Belanja Chelsea
Serafin Unus Pasi | 14 Februari 2019 18:00
Bola.net - - Klub Premier League, Chelsea dikabarkan memiliki target baru di bursa transfer musim panas nanti. The Blues dikabarkan berencana untuk merekrut Franck Kessie dari AC Milan.
Chelsea sendiri saat ini memiliki stok gelandang yang terbatas. Hal ini dikarenakan mereka gagal menemukan pengganti Cesc Fabregas yang memutuskan pergi ke AS Monaco di bursa transfer musim dingin nanti.
Sarri sendiri kabarnya kurang puas dengan komposisi lini tengahnya saat ini. Alhasil ia akan belanja gelandang baru di bursa transfer musim panas nanti.
Dilansir Calciomercato, Sarri sudah mengantongi kandidat yang ideal untuk didatangkan ke Stamford Bridge. Ia kabarnya tertarik merekrut Franck Kessie dari AC Milan.
Mengapa Sarri ingin mendatangkan Kessie? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Target Lama
Menurut laporan tersebut, Sarri sebenarnya sudah lama mengidamkan Kessie dalam timnya.
Ia sudah mengamati aksi sang gelandang saat ia masih membela Atalanta beberapa tahun yang lalu. Pada saat itu ia ingin mencoba mendatangkan Kessie ke Napoli namun ia kalah cepat dengan AC Milan.
Selama dua tahun membela Rossonerri, kemampuan gelandang 22 tahun itu mulai meningkat dengan pesat sehingga Sarri semakin yakin untuk membeli sang pemain di musim panas nanti.
Siap Dijual
Menurut laporan yang sama, pihak AC Milan kabarnya tidak keberatan untuk melepaskan Kessie di musim panas nanti.
Milan sendiri memang tengah berada dalam bayang-bayang sanksi FFP, sehingga mereka perlu mencari pemasukan baru dengan menjual beberapa pemain mereka.
Laporan Calciomercato itu mengklaim Milan siap melepaskan Kessie jika Chelsea berani membayar sekitar 30 juta Euro di musim panas nanti.
Jadi Andalan
Musim ini Kessie menjadi andalan Genanro Gattuso di lini tengah Rossonerri di mana ia bermain 21 kali sebagai starter di 23 pertandingan Serie A musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








