Gareth Southgate Diklaim Bikin Blunder Besar Tidak Panggil Bek Manchester United Ini
Serafin Unus Pasi | 3 Juni 2021 21:15
Bola.net - Legenda Liverpool, John Barnes mengkritik pemilihan skuat Gareth Southgate untuk Euro 2020. Ia mengaku tidak habis pikir mengapa sang manajer tidak memanggil Aaron Wan-Bissaka ke Timnas Inggris.
Beberapa hari yang lalu, Southgate membuat pengumuman penting. Ia mengumumkan 26 nama yang akan masuk line up Inggris di Euro 2020.
Banyak yang mempertanyakan keputusan Southgate membawa empat bek kanan ke Euro 2020 nanti. Banyak yang bertanya juga kenapa Aaron Wan-Bissaka yang tampil apik di Manchester United tidak turut dipanggil.
Barnes mengaku tidak habis pikir mengapa Wan-Bissaka tidak dipanggil oleh Southgate. "Lihatlah, Aaron Wan-Bissaka yang merupakan bek kanan terbaik di negara ini tidak dipanggil," ujar Barnes kepada BonusCodeBets.
Baca komentar lengkap eks Liverpool itu di bawah ini.
Sangat Berguna
Barnes menyebut bahwa Wan-Bissaka memiliki kemampuan bertahan yang sangat bagus. Ia menilai kemampuannya ini sangat dibutuhkan saat melawan tim-tim besar.
"Dia tidak dipanggil karena ia tidak sejago pemain-pemain lain saat membawa bola. Ia tidak dipandang dengan adil dalam situasi ini,"
"Ketika tim ini menghadapi Prancis, yaitu di mana anda tidak membutuhkan pemain yang terlalu maju ke depan untuk bisa melepaskan umpan silang dengan nyaman ke kotak penalti lawan,"
Bisa Jadi Petaka
Barnes percaya bahwa skuat Timnas Inggris untuk Euro 2020 ini terlalu ofensif. Ia yakin kekurangan pemain bertipikal bertahan seperti Wan-Bissaka bisa jadi kerugian tersendiri bagi Inggris.
"Semua menginginkan bek kanan yang bertipikal menyerang atau pemain nomor 10 namun orang-orang tidak terlalu menghargai pemain-pemain bertahan atau gelandang bertahan,"
"Terserah Southgate mau bermain dengan empat bek atau lima bek, namun jika mereka tidak memiliki pemain yang bisa bertahan dengan baik, maka segalanya akan sia-sia," ujarnya.
Pindah Kewarganegaraan
Menurut gosip yang beredar, Aaron Wan-Bissaka mulai frustrasi tidak dipanggil ke Timnas Inggris.
Ia kabarnya mempertimbangkan membela Congo di mana ia memiliki kewarganegaraan itu dari orang tuanya.
(Bonus Code Bets)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









