Granit Xhaka Isyaratkan Keinginan Cabut dari Arsenal
Dimas Ardi Prasetya | 29 Juni 2021 02:00
Bola.net - Gelandang Arsenal Granit Xhaka mengisyaratkan ia siap cabut dari Emirates Stadium di tengah kabar adanya ketertarikan dari AS Roma.
Xhaka sudah membela Arsenal selama lima tahun terakhir. Ia mengalami pasang surut di klub tersebut.
Ia bahkan pernah bentrok dengan suporter Arsenal. Alhasil pemain asal Swiss itu sampai diasingkan untuk beberapa waktu dari skuat The Gunners.
Saat ini Xhaka masih terikat kontrak dengan Arsenal sampai tahun 2023. Namun sepertinya ia bisa cabut dari Emirates Stadium pada musim panas ini.
Isyarat Xhaka
Granit Xhaka belakangan ini dikaitkan dengan AS Roma. Ia disebut diminati oleh pelatih anyar I Lupi, Jose Mourinho.
Saat ini Xhaka sedang bertugas bersama Swiss di Euro 2020. Ia akan menjalani laga lawan Prancis di Italia.
Xhaka kemudian ditanya apakah ia menikmati waktunya di Roma. "Itu sangat menyenangkan, ya," jawab Xhaka seperti dilansir Goal.
Ia kemudian ditanya apakah ia sudah memberi tahu Arsenal bahwa ia berniat cabut dari klub itu pada musim panas ini. Ia pun menjawab: "Arsenal tahu apa yang ingin saya lakukan," serunya.
Bangganya Xhaka
Granit Xhaka sebelumnya sempat berbicara soal ketertarikan dari Jose Mourinho. Dengan terus terang ia mengaku bangga pelatih sekaliber Mourinho menginginkan servisnya.
“Sejujurnya, saya tidak mendengar apa yang dikatakan Mourinho tentang saya. Tapi itu membuat Anda bangga. Semua orang tahu Mourinho, tahu apa yang telah ia raih. Mourinho tahu bagaimana memenangkan gelar," pujinya.
"Sekarang Anda dapat melihat pekerjaan apa yang telah saya lakukan selama beberapa tahun terakhir," koar Xhaka.
AS Roma sebelumnya disebut sudah melepas penawaran sebesar 13 juta pound pada Arsenal untuk memboyong Granit Xhaka namun berujung penolakan. Roma tampaknya tak bakal menyerah dan akan melayangkan tawaran lainnya.
(Goal)
Baca Juga:
- Striker Timnas Italia Ini Jadi Mesin Gol Arsenal Musim Depan?
- Jawaban Tegas Arsenal untuk Villa yang Coba Angkut Smith Rowe
- Saingi Arsenal, Juventus Juga Kejar Sosok Renato Sanches
- Cari Deputi Tierney, Arsenal Incar Bek Muda Berbakat dari Portugal
- Dikaitkan Dengan Arsenal, Ben White Berikan Reaksi yang Positif
- Jose Mourinho Inginkan Donny van de Beek di AS Roma
- Reaksi Eto'o Lihat Mourinho Latih Roma: Menyakitkan
- Mumpung Jomblo, Mourinho Coba Ajak Ramos ke Roma
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




