Guardiola Jamin Bernardo Silva Tak Kemana-mana
Richard Andreas | 19 Februari 2018 14:38
Bola.net - - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menegaskan bahwa Bernardo Silva akan terus menjadi pemain City selama dirinya masih dipercaya sebagai pelatih klub tersebut.
Guardiola menyampaikan apresiasi yang tinggi atas profesionalitas yang ditunjukkan pemain muda Portugal Tersebut. Meskipun dia harus menanti kesempatan masuk ke tim utama Manchester City, Bernardo Silva menunjukkan sikap yang luar biasa.
Hal ini terbukti dari dipilihnya Bernardo Silva untuk bermain sejak menit pertama dalam enam pertandingan terakhir Manchester City. Dia pun dipercaya akan kembali tampil gemilang saat Manchester City bersua Wigan dalam ajang FA Cup, Selasa (20/2).
Ketika dia bermain, dia bermain luar biasa, ujar Guardiola pada Manchester Evening News. Dia masih muda, dia juga orang yang menyenangkan di ruang ganti yang kami senangi.
Dia akan bertahan selama apapun, selama saya di sini dia tidak akan pergi, dia tetap bersama saya, sambung Pep.
Saya tidak pernah melihatnya bersedih, dia selalu dalam suasana hati yang baik. Saat dia tidak bermain terlalu sering, kau tidak dapat membayangkan pentingnya Bernardo di ruang ganti. Dia adalah pemain yang selalu mengerti cara mencerahkan suasana, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST UPDATE
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26












