Hadapi Man City, Ralf Rangnick Yakin MU Bisa Menang
Aga Deta | 6 Maret 2022 12:34
Bola.net - Manajer Manchester United Ralf Rangnick tidak merasa inferior di hadapan Manchester City. Dia percaya diri Setan Merah mampu mengalahkan The Citizens.
Derby Manchester antara Manchester City vs Manchester United akan kembali digelar. Kali ini perang saudara itu bakal tersaji di Etihad Stadium, Minggu (6/3/2022) malam WIB.
Man City saat ini memimpin klasemen Premier League dengan koleksi 66 poin dari 27 pertandingan. Sementara MU saat ini berada di peringkat 4 dengan 47 poin dari jumlah pertandingan yang sama.
Ini akan menjadi pertemuan kedua sepanjang musim ini. Pada perjumpaan sebelumnya di Premier League, Manchester City keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0 di Old Trafford.
Tantangan Terbesar
Setan Merah tidak terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhir di waktu normal. Karena itu, Rangnick menganggap pertandingan melawan Manchester City sebagai tantangan terbesar buat timnya.
“Bagi kami, pertandingan ini mengkonfirmasi perkembangan tim dalam tiga bulan terakhir,” kata Rangnick di situs resmi klub.
“Kami tidak terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhir [dalam waktu normal], kami tidak pernah kalah dalam satu pun pertandingan tandang sejak saya tiba, tetapi kami tahu ini akan menjadi tantangan terbesar sejauh ini.
“Kami belum pernah bermain melawan tim dengan kualitas seperti itu. Ini tentang mengonfirmasi perkembangan [kami] pada hari Minggu melawan salah satu tim terbaik di dunia.”
Yakin Bisa Menang
Melihat posisi di klasemen, Manchester City sangat difavoritkan untuk meraih kemenangan, Meski begitu, Rangnick sangat yakin timnya bisa meraih hasil yang bagus saat berkunjung ke markas The Citizens.
“Di atas kertas mereka tampaknya menjadi favorit. Namun, pertandingan tidak ditentukan di atas kertas. Hasil diputuskan di lapangan," lanjut Rangnick.
“Saya yakin kami bisa memenangkan pertandingan, bahwa kami bisa menciptakan momen di mana kami menciptakan peluang sendiri, tetapi sangat penting bahwa kami tidak membiarkan mereka mendominasi permainan seperti yang mereka lakukan pada bulan November (ketika City menang 2-0).”
Tetap Kompak
Untuk mengalahkan Manchester City memang bukan perkara yang mudah. Namun, Rangnick mengingatkan anak asuhanya agar tetap kompak sepanjang pertandingan guna meraih hasil yang bagus.
“Kami harus kompak semaksimal mungkin. Kami harus bermain sebanyak mungkin sebagai tim," tegas Rangnick.
“Ini akan menjadi tantangan bagi kami. Kami akan memiliki saat-saat dalam permainan di mana kami harus mengejar bola, tetapi ini tidak boleh terjadi sepanjang waktu.
“Semua tim yang berhasil melakukan itu, seperti Arsenal, seperti Southampton, juga terkadang seperti Tottenham, memiliki momen mereka [melawan City].
“Ini tentang berada di depan, menjadi berani dan menciptakan momen di mana kami dapat menempatkan mereka di bawah tekanan. Inilah yang akan menjadi inti permainan.”
Klasemen Premier League
Baca Juga:
- 5 Pemain Manchester City yang Bisa Mencetak Gol Lawan Manchester United: De Gea Wajib Waspada!
- Jadwal Siaran Langsung Premier League di Mola TV Hari Ini, Minggu 6 Maret 2022
- Data dan Fakta Premier League: Manchester City vs Manchester United
- Prediksi Starting XI MU di Markas Man City: Ronaldo dan Maguire Inti, Elanga Gusur Rashford
- Klasemen Liga Inggris Usai Liverpool Sikat West Ham: Lagi-Lagi Cuma Selisih 3 Poin dari Man City!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28 -
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01
LATEST UPDATE
-
Prediksi KRC Genk vs Real Betis 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:27 -
Sejarah Baru: Arsenal Raih 100 Kemenangan di Liga Champions
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:16 -
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 21:08 -
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01 -
Prediksi Go Ahead Eagles vs Aston Villa 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:59 -
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04