Hadapi MU, Pochettino: Ini Pertandingan Sulit
Aga Deta | 12 Januari 2019 15:15
Bola.net - - Tottenham akan menjamu tamunya Manchester United dalam lanjutan Premier League. Bagi manajer Spurs Mauricio Pochettino, pertandingan melawan Setan Merah tidak mudah.
Pertandingan antara Tottenham melawan United akan berlangsung di Wembley, Minggu (13/1/2019) pukul 23.30 WIB. Spurs cukup diunggulkan dalam pertandingan tersebut karena mereka saat ini menghuni peringkat ketiga.
Spurs juga meraih kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir mereka di semua ajang kompetisi. Kemenangan terbaru didapat saat melawan Chelsea pada leg pertama semifinal Carabao Cup.
Sementara itu, Setan Merah meraih hasil yang sangat impresif setelah dipimpin oleh Ole Gunnar Solksjaer. Mereka berhasil menyapu bersih lima kemenangan secara beruntun di semua ajang kompetisi.
Pertandingan Sulit
Pochettino menganggap United sedang berada dalam momentum yang bagus. Oleh karena itu, ia meminta anak asuhnya bekerja keras saat menghadapi Paul Pogba dan kolega.
"Ini akan menjadi permainan yang sangat menarik. Selalu Tottenham vs Manchester, Manchester vs Tottenham, setiap kali kami bermain selalu menarik, pertandingan yang sangat kompetitif," kata Pochettino seperti dilansir Football London.
"Tentu saja hari Minggu ini akan menjadi pertandingan yang sangat menarik untuk ditonton. Ini akan sulit, saya pikir Manchester United datang dalam level yang sangat bagus, dengan momentum yang sangat bagus."
Kondisi Spurs
MU akan melakoni pertandingan tersebut setelah menjalani pemusatan latihan di Dubai. Sementara itu, Spurs baru saja bertarung di Carabao Cup melawan Chelsea. Meskipun begitu, Pochettino menegaskan bahwa timnya saat ini berada dalam kondisi yang bagus.
"Tentu saja mereka punya lebih banyak waktu untuk mempersiapkan pertandingan ini. Mereka tiba dari Dubai dan kami terlibat dalam semifinal Carabao Cup, tetapi kami akan tiba dalam kondisi yang sangat bagus," tambahnya.
"Kami akan tiba dengan segar juga untuk bertarung pada hari Minggu dengan cara terbaik kami. Tentu saja itu akan menjadi pertandingan yang sulit bagi kedua belah pihak."
Video Pilihan
Berita video Time Out yang membahas para lima pelatih pengganti yang sukses di klub klub Premier League.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





