Halau Manchester United, Ajax Naikkan Harga Jual Lisandro Martinez
Serafin Unus Pasi | 24 Juni 2022 18:29
Bola.net - Rencana Manchester United untuk meminang Lisandro Martinez menemui kendala baru. Ajax Amsterdam dilaporkan menaikkan harga jual sang bek di musim panas ini.
Sudah menjadi rahasia umum jika Manchester United sedang mencari bek tengah baru. Erik Ten Hag butuh pemain baru yang bisa memperkuat lini pertahann mereka.
Nama Lisandro Martinez dilaporkan jadi target terbaru United. Setan Merah dilaporkan ingin merekrut sang bek di musim panas ini.
The Times mengklaim bahwa United bakal sulit untuk mendaratkan Martinez. Sang bek dilaporkan kini harganya dinaikkan Ajax Amsterdam.
Simak situasi transfer Martinez di bawah ini.
Sedang Digembosi
Menurut laporan tersebut, Ajax Amsterdam saat ini sedang berupaya mati-matian sisa pemain utama di tim mereka.
Di musim panas ini skuat mereka sedang digembosi. Mayoritas pemain inti mereka sedang dibajak klub-klub top Eropa.
Itulah mengapa Martinez dan pemain-pemain inti yang tersisa akan coba dipertahankan sekuat tenaga oleh Manajemen Il Lancierer.
Pasang Harga Mahal
Salah satu cara untuk menghalau Manchester United mendatangkan Martinez dengan memasang harga mahal untuk sang bek.
Awalnya Martinez punya mahar sekitar 40 juta Euro. Namun Ajax kini memutuskan menaikkan harga jualnya menjadi 60 juta Euro.
Jadi jika mereka memang kehilangan Martinez, mereka punya yang yang cukup untuk berinvestasi ke pengganti yang sama bagusnya.
Tunggu Transfer Utama
Manchester United sendiri dilaporkan masih belum mengajukan tawaran resmi ke Ajax untuk Martinez.
Mereak masih mencoba membereskan transfer Frenkie De Jong dari Barcelona, baru mereka bisa bergerak untuk target transfer lainnya.
Klasemen Akhir Premier League
(The Times)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












