Hasil Pertandingan Chelsea vs Bournemouth: Skor 2-0
Aga Deta | 1 September 2018 22:56
- Jamu Bournemouth, Chelsea Raih Hasil Sempurna di Bridge
meraih kemenangan ketika menjamu Bournemouth dalam lanjutan Premier League 2018/19, Sabtu malam WIB. Bermain di Stamford Bridge, The Blues menang dengan skor 2-0.
Pertandingan ini berlangsung dengan tempo cukup sedang. Chelsea tampil dominan dalam penguasaan bola sehingga memaksa Bournemouth harus sering bertahan.
Chelsea tidak banyak mendapatkan peluang. Namun, mereka bisa mencetak gol melalui Pedro Rodriguez dan Eden Hazard.
Babak Pertama

Chelsea mengawali pertandingan babak pertama dengan bermain menekan. Mereka berusaha mengontrol jalannya laga dengan mendominasi penguasaan bola.
Alvaro Morata hampir saja mencetak gol pada menit 10. Sayangnya, tendangan jarak dekat pemain asal Spanyol itu berhasil ditangkap Asmir Begovic.
Bournemouth mencoba membalas enam menit kemudian melalui Dan Gosling. Gelandang asal Inggris itu melepas tembakan dari batas kotak penalti tapi ternyata melebar cukup jauh.
Marcos Alonso mendapat peluang emas untuk mencetak gol pada menit 45. Akan tetapi, tendangan kerasnya dari luar kotak penalti hanya membentur tiang kiri gawang Bournemouth.
Tak ada gol yang tercipta pada babak pertama. Kedua tim memasuki ruang ganti dengan skor imbang 0-0.
Babak Kedua

Usai turun minum, Chelsea langsung tampil menggebrak. Mereka langsung bekerja keras demi mencetak gol pertama pada pertandingan ini.
Namun, justru Bournemouth yang nyaris mencetak gol pada menit 58. Memanfaatkan tendangan sudut, Ake melepas tembakan tapi sayang bola melambung tinggi di depan gawang Chelsea.
Chelsea akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit 72. Gawang Bournemouth jebol lewat aksi pemain pengganti Pedro. Setelah melakukan kerja sama dengan Olivier Giroud, Pedro melepas tembakan kaki kanan yang bersarang di gawang Asmir Begovic.
Memasuki menit 83, Chelsea mendapat peluang emas melalui tendangan Pedro. Namun, usahanya berhasil digagalkan oleh Asmir Begovic dengan menangkap bola.
Pada akhirnya, Chelsea bisa menambah gol pada menit 86 lewat Eden Hazard. Mendapat umpan dari Marcos Alonso, pemain Belgia itu melepas tendangan dan bola berhasil masuk ke gawang.
Pertandingan kemudian berakhir dengan skor 2-0 bagi keunggulan Chelsea. The Blues pun sukses meraih tiga poin di depan pendukungnya sendiri.
Susunan Pemain

Chelsea (4-3-3): Kepa Arrizabalaga; Cesar Azpilicueta, Antonio Rudiger, David Luiz, Marcos Alonso; N’Golo Kante, Jorginho, Mateo Kovacic (Ruben Loftus-Cheek 79'); Willian (Pedro 65'), Alvaro Morata (Olivier Giroud 61'), Eden Hazard.
Bournemouth (4-4-2): Asmir Begovic; Diego Rico, Nathan Ake, Steve Cook, Simon Francis; Ryan Fraser, Jefferson Lerma (Lewis Cook 88'), Dan Gosling, Adam Smith (Jordon Ibe 80'); Callum Wilson, Joshua King (Lys Mousset 80').(bola/ada)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Erling Haaland Ungkap Rahasia di Balik Gol-Gol Gilanya, Apa Itu?!
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 07:26
-
Ruben Amorim Bikin Kejutan: Boyong Wonderkid 15 Tahun ke Latihan Tim Utama MU
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 06:24
-
Hasil AS Roma vs Viktoria Plzen: Serigala Ibu Kota Dipermalukan di Olimpico
Liga Eropa UEFA 24 Oktober 2025, 05:15
LATEST UPDATE
-
Klub Spanyol ini Ingin Boyong Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:34
-
MU vs Brighton, Setan Merah Diprediksi Bakal Raih Kemenangan Ketiga Beruntun
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:14
-
Eksperimen Baru Allegri di Lini Depan AC Milan: Rafael Leao Jadi Striker!
Liga Italia 24 Oktober 2025, 12:44
-
MU Utus 'Agen Rahasia' untuk Boyong Carlos Baleba ke Old Trafford
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:36
-
Bukan Gelandang, MU Bakal Beli Striker Baru di Januari 2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:21
-
Riccardo Calafiori: Bek Unik yang Mengubah Cara Bermain Arsenal di Era Mikel Arteta
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:17
-
Mohamed Salah di Persimpangan: Apakah Ia Masih Layak di Skuad Inti Liverpool?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:11
-
8 Detik, 4 Sentuhan, 1 Gol: Seni Serangan Balik yang Buat Dunia Terpana
Liga Champions 24 Oktober 2025, 12:08
-
Klasemen Perolehan Medali Kejuaraan Dunia Gimnastik 2025
Olahraga Lain-Lain 24 Oktober 2025, 11:17
-
Kata Allegri, 95 Menit Kerja Keras Milan Bisa Hancur karena Satu Momen Ini, Apa Itu?
Liga Italia 24 Oktober 2025, 11:14
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56







