Hasil Pertandingan Chelsea vs Tottenham: Skor 2-0
Ari Prayoga | 28 Februari 2019 05:05
Bola.net - - Chelsea sukses kembali ke lajur kemenangan usai mengalahkan sesama tim London, Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga lanjutan Premier League 2018-19 pekan ke-28 yang dihelat di Stamford Bridge, Kamis (28/2) dini hari WIB.
Usai bermain imbang tanpa gol di babak pertama, Chelsea memecah kebuntuan berkat gol Pedro Rodriguez sebelum menggenapkan kemenangan lewat gol bunuh diri Kieran Trippier.
Hasil ini membuat Chelsea masih menempati posisi keenam di klasemen dengan poin 53. Sementara bagi Tottenham, kekalahan ini tetap menempatkan mereka di peringkar tiga dengan poin 60.
Babak Pertama
Chelsea berupaya langsung tampil menggebrak sejak menit pertama. Sayang peluang Gonzalo Higuain ketika laga baru berjalan enam menit masih digagalkan tiang gawang.
Higuain kembali mendapat peluang untuk membawa timnya unggul. Sayang kali ini tembakannya masih melebar dari sasaran.
Peluang terbaik bagi Tottenham datang di menit ke-42. Harry Winks melepas tembakan keras dari luar kotak penalti yang masih menerpa mistar gawang. Skor imbang 0-0 bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, Chelsea tak mau mengendurkan tekanan mereka. Hasilnya Pedro sukses memecah kebuntuan di menit ke-57. Menerima bola dari Cesar Azpilicueta, pemain asal Spanyol itu melakukan penetrasi ke kotak penalti sebelum melepas tembakan yang gagal dihalau Hugo Lloris.
Spurs berusaha membalas. Sayang peluang yang didapat Harry Kane dan Toby Alderweireld masih belum mampu membobol gawang Willy Caballero yang dipercaya tampil sejak menit pertama.
Alih-alih menyamakan kedudukan, Spurs justru makin jauh tertinggal setelah Trippier melakukan gol bunuh diri di menit ke-84. Bermaksud melakukan backpass ke Lloris, Trippier justru membuat bola masuk ke gawang timnya sendiri. Skor 2-0 untuk kemenangan Chelsea pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
Susunan Pemain
Chelsea: Caballero; Azpilicueta, Rudiger, Luiz, Alonso; Kante, Jorginho, Kovacic (Loftus-Cheek 77'); Pedro, Higuain (Giroud 84'), Hazard (Wllian 60').
Tottenham: Lloris; Trippier, Sanchez, Alderweireld, Davies; Sissoko (Rose 86'), Winks; Son (Lucas Moura 80'), Eriksen, Lamela (Llorente 70'); Kane.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Aston Villa vs Manchester City 26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 17:09
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:41
-
Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-9: Tayang di Vidio
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:32
LATEST UPDATE
-
Live Streaming AC Milan vs Pisa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 25 Oktober 2025, 00:45
-
Tak Ada Pilihan Lain, Juventus Harus Kalahkan Lazio Pekan Ini
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:59
-
Federico Dimarco Jadi Mesin Peluang Inter Milan di Musim Ini
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:20
-
Juventus, Bawalah Semangat Lawan Real Madrid ke Serie A
Liga Italia 24 Oktober 2025, 23:18
-
Siapa yang Layak Jadi Starter Liverpool: Hugo Ekitike atau Alexander Isak?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 23:12
-
Xabi Alonso Kepincut Kenan Yildiz, Juventus Pasang Harga 100 Juta Euro
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 22:05
-
Barcelona Dapat Pukulan Berat, Raphinha Dipastikan Absen di El Clasico
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 21:28
LATEST EDITORIAL
-
4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry Henry Tak Masuk Daftar
Editorial 24 Oktober 2025, 22:47
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56






