Hasil Pertandingan Southampton vs Arsenal: 1-0
Serafin Unus Pasi | 23 Januari 2021 21:05
Bola.net - Perjalanan Arsenal di FA Cup 2020/21 resmi berakhir. Sang juara bertahan tumbang di tangan Southampton dengan skor 1-0 pada babak keempat FA Cup.
Southampton berhasil lolos ke putaran lima FA Cup berkat gol bunuh diri Gabriel Magalhaes di babak pertama.
Bermain di St Mary Stadium, Southampton langsung tancap gas sejak awal. Tim besutan Ralph Hassenhutl itu tampil dominan sejak wasit meniup peluit tanda diawalinya pertandingan.
Selama 15 menit pertama pertandingan, Arsenal kesulitan keluar dari tekanan Southampton. The Saints terus menerus membombardir pertahanan Arsenal, namun peluang mereka banyak yang tidak tepat sasaran. Sementara The Gunners hanya mengandalkan serangan balik.
Di menit 16 Arsenal mendapatkan peluang emas melalui skema tendangan bebas. Gabriel Martinelli berhasil lolos dari jebakan offside dan berhadapan satu lawan satu dengan Forster, namun tembakannya tidak mengenai bola dengan sempurna sehingga Forster berhasil mengamankan peluang itu.
Setelah melakukan sejumlah percobaan, Southampton akhirnya membuka keunggulan di menit 23. Gol ini tercipta dari Kyle Walker-Peters yang berniat memberikan umpan tarik ke bagian tengah, namun bola sedikit mengenai kaki Gabriel Magalhaes dan bola masuk ke gawang Bernd Leno. Skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.
Unggul satu gol membuat Southampton semakin percaya diri dalam menyerang. Namun Arsenal juga perlahan mulai menaikkan tempo serangan mereka.
Hingga babak pertama berakhir, skor 1-0 masih bertahan untuk keunggulan Southampton.
Baca jalannya pertandingan di babak kedua di bawah ini.
Babak Kedua
Tertinggal 1-0 di babak pertama, Arsenal meningkatkan tempo permainan mereka di babak kedua. Mereka mencoba mengincar gol cepat agar bisa segera menyamakan kedudukan.
Namun di awal babak kedua ini, Southampton masih tampil berbahaya. The Saints tampil dominan sehingga Arsenal kesulitan memberikan ancaman yang nyata bagi tuan rumah.
Di menit 58, Mikel Arteta memutuskan membuat dua pergantian pemain. Elneny dan Martinelli ditarik keluar digantikan Thomas Partey dan Bukayo Saka.
Masuknya kedua pemain ini mulai mengubah jalannya pertandingan. The Gunners mulai mendominasi penguasaan bola dan menekan Southampton.
Kesulitan untuk menembus pertahanan Southampton, Arteta membuat satu pergantian lagi. Ia memasukkan Alexandre Lacazette, menggantikan Hector Bellerin agar lini serang mereka semakin tajam.
Di menit 79 Arsenal sempat mendapatkan peluang yang cukup berbahaya dari sontekan Nketiah. Namun bola berhasil disapu oleh bek Southampton di garis gawang.
Jual beli serangan terus terjadi hingga akhir pertandingan. Namun kedudukan 1-0 tidak berubah, sehingga Southampton dipastikan lolos ke putaran lima FA Cup musim ini.
Susunan Pemain Kedua Tim
Southampton (4-4-2): Forster; Bertrand, Stephens, Bednarek, Walker-Peters; Walcott, Ward-Prowse, Diallo, Armstrong; Adams (Nlundulu 78'), Ings (Long 85')
Arsenal (4-2-3-1): Leno; Soares, Gabriel, Holding, Bellerin (Lacazette 72'); Xhaka, Elneny (Thomas 56'); Martinelli (Saka 58'), Willian, Pepe; Nketiah
Statistik Pertandingan
Southampton - Arsenal
Gol: 1 - 0
Total Shots: 11 - 10
Shots on Target: 2 - 2
Posession: 38% - 42%
Fouls: 8 -7
Offside: 3 - 5
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









