Hasil Pertandingan Southampton vs Arsenal: Skor 1-1
Ari Prayoga | 10 Desember 2017 20:55
Bola.net - - Gol Telat Giroud Selamatkan Arsenal di St Mary's
Arsenal harus menunggu hingga menit-menit akhir untuk memastikan hasil imbang 1-1 kala bertandang ke markas Southampton, St Mary's dalam lanjutan Premier League pekan ke-16, Minggu .
Southampton unggul lebih dulu lewat gol cepat Charlie Austin di awal babak pertama. The Gunners akhirnya selamat dari kekalahan setelah pemain pengganti, Olivier Giroud menyamakan skor di akhir babak kedua.
Laga baru berjalan kurang dari tiga menit, The Saints sudah unggul 1-0 lewat Austin. Menerima assist brilian Dusan Tadic, Austin dengan dingin menaklukkan Petr Cech.
Tak berselang lama, Austin hampir saja menggandakan keunggulan Southampton. Sayang tembakannya masih bisa diamankan Cech.
Arsenal perlahan mulai bangkit dan menemukan irama permainan mereka. Meski demikian, serangan yang dibangun Alexis Sanchez cs masih belum mampu menembus ketatnya pertahanan tuan rumah. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Kembali dari kamar ganti, Arsenal kini memegang kendali permainan. Kombinasi Sanchez, Mesut Ozil dan Alexandre Lacazette acap kali merepotkan lini belakang Southampton, sayang masih belum mampu membuahkan gol penyeimbang.
Satu jam laga berjalan, Southampton mendapat peluang emas untuk menambah keunggulan. Sayang tembakan keras Oriol Romeu hanya menerpa mistar gawang.
Guna meningkatkan daya serang timnya, Arsene Wenger memasukkan trio ofensif, yakni Danny Welbeck, Jack Wilshere dan Giroud. Hadirnya tiga pemain ini terbukti membuat kualitas serangan Arsenal makin berbahaya.
Setelah terus-menerus berusaha, Arsenal akhirnya sukses menyamakan kedudukan di menit 88 lewat sundulan Giroud meneruskan crossing akurat Sanchez. Skor 1-1 pun bertahan hingga pertandingan berakhir.
Hasil 1-1 membuat Arsenal kembali ke peringkat lima klasemen usai sempat disalip Tottenham Hotspur. Sementara bagi Sorrentino, satu poin dari laga ini membuat mereka naik ke posisi 10 klasemen.
Susunan Pemain
Southampton: Forster, Yoshida, Stephens, Van Dijk, Redmond (Boufal 74'), Bertrand, Romeu, Hojbjerg, Ward-Prowse, Tadic (Davis 88'), Austin (Gabbiadini 86').
Arsenal: Cech, Bellerin, Koscielny, Mertesacker (Welbeck 64'), Monreal, Kolasinac, Xhaka (Wilshere 69'), Ramsey, Sanchez, Ozil, Lacazette (Giroud 72').(bola/pra)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


