Ikuti Jejaknya Bermain di Jepang, Irfan Bachdim Beri Pesan Ini ke Pratama Arhan
Serafin Unus Pasi | 17 Februari 2022 17:02
Bola.net - Keberhasilan Pratama Arhan bermain di Tokyo Verdy mendapat perhatian dari Irfan Bachdim. Pemain yang pernah berkarir di Jepang itu turut bangga melihat sang junior mengikuti jejaknya.
Pratama Arhan resmi bergabung dengan Tokyo Verdy pada Rabu (16/2/2022). Pratama Arhan diikat dengan kontrak berdurasi dua tahun.
Kehadiran Pratama Arhan di Tokyo Verdy menjadi lembaran baru buat karier pemain Indonesia di Jepang. Pratama Arhan bakal menggunakan nomor punggung 38 di klub yang mentas di J2 League itu.
"Proud, sukses Pratama Arhan," tulis Irfan Bachdim di Intagram Story-nya.
Kompetisi sepak bola Jepang memang tak asing buat pemain asal Indonesia. Irfan Bachdim menjadi pemain Indonesia terakhir yang berkarier di sana pada 2016.
Pratama Arhan bakal menjadi pemain Indonesia keempat yang mencicipi sepak bola Jepang. Sebelumnya ada Ricky Yacobi bersama Gamba Osaka, Stefano Lilipaly bersama Consodale Sapporo, dan Irfan Bachdim bersama Ventrofet Kofu serta Consodale Sapporo.
Petuah Khusus
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, turut bahagia dengan kelanjutkan karier Pratama Arhan di Jepang. Nova Arianto juga memberikan petuah agar Arhan fokus pada kariernya, tetap membumi, dan tidak sombong dengan apa yang dicapai saat ini.
"Ikut bangga dan senang akhirnya ada satu lagi pemain Indonesia Pratama Arhan bermain di luar negeri menyusul Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Elkan Baggott, Asnawi Mangkualam, dan Bagus Kahfi. Harapannya mereka bisa terus fokus dan kerja keras selama di sana," kata Nova Arianto di akun Instagram-nya.
"Teruslah berkembang dan tingkatkan kemampuan kalian di sana karena pastinya akan bermanfaat untuk Tim Nasional ke depannya. Jangan sampai hal-hal di luar sepak bola menganggu fokus di sana dan selalu berpesan tetaplah membumi, jangan pernah sombong dengan apa yang diraih sekarang," tegas Nova Arianto.
Video Pratama Arhan
Klasemen Sementara BRI Liga 1 2021/2022
Sumber: Bola.com/Zulfirdaus Harahap, Editor: Wiwig Prayugi, Diunggah 17 Februari 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








