Ingin Sukses, Aaron Wan-Bissaka Diminta Lupakan Label Harganya
Serafin Unus Pasi | 15 Juli 2019 21:40
Bola.net - Legenda Manchester United, Denis Irwin memberi sebuah petuah kepada Aaron Wan-Bissaka. Ia meminta sang bek melupakan label harganya agar ia bisa tampil dengan optimal di skuat Setan Merah.
Wan-Bissaka merupakan pembelian kedua Manchester United di musim panas ini. Ia dibeli dari Crystal Palace dengan mahar transfer sebesar 50 juta pounds di awal Juli lalu.
Mahar transfer Wan-Bissaka itu mengundang pergunjingan. Maklum untuk pemain berusia 21 tahun, angka 50 juta pounds itu dinilai kelewat mahal.
Irwin percaya harga yang dibayarkan United itu tidak terlalu mahal karena sang pemain punya kualitas yang luar biasa. "Dia [Wan-Bissaka] sangat cepat," buka Irwin kepada Evening Standard.
"Dia adalah tipikal bek sayap modern. Faktanya dia dulu mengawali karirnya sebagai seorang winger dan dia bermain dengan sangat-sangat baik selama 15 bulan terakhir sebagai bek di Crystal Palace."
"Dia mungkin akan mendapatkan banyak tekanan saat ini, dan saya berharap ia bisa mengatasi itu semua. Tim ini membutuhkan sosok pemain cepat dan muda."
"Dia bersama Dan James terlihat cukup rendah hati. Saya memperhatikan mereka selama di sesi latihan dan mereka terlihat cukup pendiam."
Baca lanjutan komentar sang legenda di bawah ini.
Lupakan Label Harga
Irwin mengakui bahwa 50 juta pounds adalah harga yang mahal untuk seorang pemain muda, namun ia meminta sang bek tidak terbebani dengan label harganya tersebut.
"Tidak ada yang salah dengan itu. Mereka berdua akan tetap rendah hati dan bekerja keras, karena mereka memiliki peluang yang besar untuk bermain di salah satu klub terbesar di dunia."
"Dia harus mengabaikan label harganya. Saya rasa di masa depan, 50 juta pounds untuk seorang bek sayap akan menjadi sesuatu yang biasa." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
















