Ini Bisikan Ryan Giggs yang Bikin Solskjaer Yakin Datangkan Daniel James
Richard Andreas | 21 Agustus 2019 10:00
Bola.net - Ryan Giggs ternyata memegang peran penting di balik transfer Daniel James ke Manchester United. Giggs berperan sebagai konsultan bos Setan Merah, Ole Gunnar Solskjaer.
James merupakan salah satu dari tiga transfer MU musim panas ini. Dia didatangkan untuk menyelesaikan masalah MU di pos penyerang sayap kanan. Masih 21 tahun, James diharapkan bisa jadi bintang masa depan MU.
Meski belum benar-benar terbukti, performa James pada beberapa laga awal musim ini tampak memuaskan. Dia bisa menerapkan taktik Solskjaer dengan mudah, yakni bermain cepat dan agresif.
Giggs yakin pembelian James merupakan salah satu pembelian sukses MU. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Konsultasi Solskjaer
Sebagai pelatih timnas Wales, Giggs sudah lebih dahulu mengenal James. Sebab itu, dia bersemangat ketika mendengar rumor MU mendekati mantan pemain Swansea itu. Giggs yakin transfer ini menguntungkan kedua pihak.
Ketika ditanya apakah memegang peran pada transfer James ke MU, Giggs berkata pada The Premier League: "Ya, Ole bertanya pada saya tentang dia."
"Saya hanya menjelaskan padanya bahwa James merupakan pemain dengan banyak potensi, jelas dia sangat gesit. Sosok hebat, seseorang yang Anda inginkan di ruang ganti, karakter hebat."
"Jadi, ya, ini transfer bagus, khususnya karena jumlah uang yang terlibat. Dia benar-benar talenta hebat," imbuhnya.
Semakin Baik
Giggs yakin James yang sekarang sudah jauh lebih baik dari James tahun lalu. Bermain bersama MU bakal mendongkrak setiap aspek permainannya, tentu di bawah bimbingan Solskjaer.
"Saya sering melihat dia di Swansea tahun lalu dan dia bisa merepotkan nyaris setiap bek sayap yang ada di sana," lanjut Giggs.
"Jadi, dia hanya semakin bagus dan semakin baik dalam enam atau tujuh bulan terakhir. Dia cepat dan bisa mengalahkan siapa pun," pungkasnya.
Sumber: Premier League
Baca ini juga ya!
- Presiden Lyon Peringati MU dan Juventus Perihal Moussa Dembele
- Rashford atau Pogba? Solskjaer Sudah Tentukan Eksekutor Penalti MU
- Kepindahan Alexis Sanchez ke Inter Milan Tertunda?
- Terungkap, Alasan Solskjaer tak Lakukan Pergantian Pemain Sampai Menit ke-82
- Tolak MU dan Liverpool Demi Arsenal, Nicolas Pepe Ternyata Punya Alasan Tersendiri
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






