Inikah Klub Baru Mason Greenwood Berikutnya?
Serafin Unus Pasi | 30 Agustus 2023 19:00
Bola.net - Ada informasi baru beredar seputar masa depan Mason Greenwood. Sang striker dilaporkan kini dekat untuk melanjutkan karirnya di Turki.
Manchester United dan Greenwood sudah sepakat berpisah. Setan Merah telah mengumumkan sang striker akan melanjutkan karirnya di klub lain demi kebaikan sang striker.
Hingga saat ini Greenwood belum beranjak dari Old Trafford. Setan Merah masih mempelajari sejumlah tawaran yang masuk untuk sang striker.
The Inews melaporkan bahwa Greenwood kemungkinan besar akan melanjutkan karir di Turki. Besiktas dilaporkan berminat untuk memboyong sang striker.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Siap Tampung
Menurut laporan tersebut, Besiktas menjadi salah satu klub yang serius ingin menggunakan jasa Greenwood di musim panas ini.
Raksasa Turki itu butuh penyerang baru di tim mereka. Mereka melihat Greenwood adalah opsi yang ideal untuk lini serang mereka.
Pasalnya Greenwood bisa bermain di berbagai posisi, selain itu ia punya ketajaman yang bagus. Sehingga Besiktas yakin sang striker bisa meningkatkan daya gedor mereka.
Tawaran Besiktas
Laporan tersebut menyebutkan bahwa Besiktas telah mengajukan tawaran ke MU untuk transfer Greenwood.
Mereka hanya mengajukan tawaran peminjaman. Durasinya juga hanya enam bulan hingga bursa transfer musim dingin nanti.
Namun ada klausul perpanjangan peminjaman hingga akhir musim dan juga klausul pembelian permanen. Besiktas mengambil langkah ini karena Greenwood sudah satu setengah tahun tidak bermain sepak bola, jadi mereka takut ada penurunan performa yang signifikan dari sang striker.
Fokus ke Luar Inggris
Greenwood dan Manchester United dilaporkan lebih fokus mencarikan klub baru bagi Greenwood di luar Inggris.
Mereka menilai sang striker bakal mendapatkan banyak tekanan di Inggris akibat kasus hukum yang pernah menimpanya, sehingga bermain di luar Inggris akan menjauhkan sang striker dari tekanan-tekanan itu.
Klasemen Premier League
(The I News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








