Inikah Pengganti Luke Shaw di Manchester United?
Serafin Unus Pasi | 24 Oktober 2019 20:45
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United diberitakan ingin mendatangkan bek kiri baru dalam waktu dekat ini. Mereka berencana menggantikan Luke Shaw dengan bek Leicester City, Ben Chilwell.
Shaw sendiri musim lalu menjadi pemain terbaik Manchester United. Ia didaulat sebagai pemain terbaik United berkat performanya yang impresif.
Namun musim ini performa Shaw mulai menurun. Cedera membuatnya minim berkontribusi terhadap skuat Setan Merah.
Manchester Evening News melansir bahwa manajemen United mencari bek kiri baru untuk menggantikan Shaw. Mereka diberitakan ingin mengincar Ben Chilwell untuk mengisi posisi bek kiri mereka tersebut.
Mengapa United mendambakan sosok Chilwell? Simak informasinya di bawah ini.
Performa Apik
Menurut laporan tersebut, tim pelatih Manchester United cukup kepincut dengan aksi Chilwell di skuat Leicester City.
Sang bek menunjukkan performa yang sangat baik saat membela The Foxes. Ia juga menunjukkan permainan yang konsisten meski ia masih cukup muda.
Pihak United menilai bahwa Chilwell memiliki profil yang bagus untuk menggantikan Shaw. Untuk itu mereka berencana merekrut sang pemain di bursa transfer yang akan datang.
Harga Mahal
Laporan tersebut mengklaim bahwa Leicester City sangat enggan menjual Chilwell ke Manchester United.
Mereka meyakini sang bek berpotensi menjadi salah satu bek kiri terbaik dunia di masa depan. Untuk itu mereka ingin mempertahankan sang bek selama mungkin.
Untuk menghalau ketertarikan United terhadap Chilwell, Leicester mematok harga sebesar 60 juta pounds agar Setan Merah enggan merekrut sang pemain.
Dua Target
United diberitakan tidak hanya mengincar Ben Chilwell sebagai target transfer mereka dari Leicester City.
Setan Merah juga diberitakan ingin memboyong James Maddison dari skuat The Foxes tahun depan.
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06















