Jadi Sasaran Kritik Karena Cekik Leher Lawan, Granit Xhaka Dapat Pembelaan dari Bernd Leno
Ari Prayoga | 17 Desember 2020 14:41
Bola.net - Kiper Arsenal, Bernd Leno melontarkan pembelaan bagi rekan setimnya, Granit Xhaka yang menjadi sasaran kritik usai mendapat kartu merah dalam laga kontra Burnley akhir pekan kemarin.
Kartu merah ini diberikan wasit usai Xhaka kedapatan mencekik leher Ashley Westwood usai sebelumnya sempat bersitegang dengan Dwight McNeill.
Tak lama usai diusirnya Xhaka, Arsenal kebobolan akibat gol bunuh diri Pierre-Emerick Aubameyang. The Gunners pun akhirnya menelan kekalahan dengan skor 0-1.
Pembelaan Leno
Usai pertandingan, Mikel Arteta menilai bahwa tindakan Xhaka sudah kelewat batas. Namun, Leno kini mencoba membela gelandang internasional Swiss tersebut.
"Granit sendiri paling tahu bahwa dia melakukan kesalahan. Tidak ada yang harus mengatakan itu padanya," ujar Leno kepada Sky Germany.
"Tentu saja, pelatih masih mengatakannya dengan jelas, tapi kini itu sudah cukup bagi kami. Sekarang ia juga diskors. Saat ini, semua orang frustrasi," imbuhnya.
Tak Boleh Terulang
Terlepas dari pembelaan yang ia lontarkan, Leno menegaskan bahwa tindakan tersebut sudah seharusnya tak boleh kembali terulang di laga-laga selanjutnya.
"Dia tidak bisa mengendalikan dirinya sendiri dalam situasi ini. Secara internal tak ada satu pun pihak yang disalahkan, semuanya terkadang mengacau," tutur Leno.
"Kesalahan seperti itu terjadi, tapi itu tidak boleh terulang. Bahkan setelah kartu merah, kami masih memiliki kesempatan untuk menyamakan kedudukan dan memenangkan pertandingan. Bagi kami, topik itu kini sudah berakhir." tegasnya.
Sumber: Sky Germany
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04