Januari 2022, Arsenal Akan Lepas Tujuh Pemainnya Sekaligus
Dimas Ardi Prasetya | 24 Desember 2021 21:19
Bola.net - Klub Premier League asal London, Arsenal, dikabarkan bakal melepas tujuh pemainnya sekaligus, termasuk Falorin Balogun, pada musim dingin 2022 nanti.
Arsenal sekarang mulai meraih hasil-hasil apik secara konsisten. Hasil kerja keras dan kesabaran Mikel Arteta mulai membuahkan hasil.
Apiknya hasil yang diraih Arsenal sendiri tak lepas dari sejumlah pemain mudanya. Di antaranya Emile Smith Rowe, Gabriel Martinelli, hingga Bukayo Saka.
Namun ada juga pemain seperti Martin Odegaard, Eddie Nketiah, hingga Charlie Patino. Dua nama terakhir ini bahkan ikut berperan dalam kemenangan besar Arsenal di EFL Cup lawan Sunderland.
Arsenal Lepas Pemain Muda Lainnya
Arsenal punya banyak pemain muda. Sebagian sudah mendapat kesempatan bersama tim utama.
Sebagian lagi dimainkan di tim utama saat Arsenal berlaga di kompetisi domestik seperti EFL Cup. Namun masih ada juga yang kesulitan bersaing untuk bisa masuk tim utama.
Lalu bagaimana nasib para pemain tersebut. Menurut laporan dari Football London, para pemain itu akan dipinjamkan oleh Arsenal.
Laporan tersebut menyebut ada tujuh pemain sekaligus yang akan dilepas oleh Arsenal pada bursa transfer Januari 2022 nanti. Mereka akan direlakan ke klub lain dengan status pinjaman saja.
Salah satunya adalah Falorin Balogun. Enam nama lainnya adalah Tim Akinola, Zak Swanson, Omar Rekik, Ben Cottrell, James Olayinka dan Ryan Alebiosu.
Patino Diincar Barcelona
Sementara itu sebelumnya ada kabar menarik terkait Charlis Patino. Ia dikabarkan masuk incaran raksasa La Liga, Barcelona.
Blaugrana dikabarkan terus memantau performa pemain 18 tahun tersebut dengan seksama. Blaugrana mengincarnya karena selain kualitasnya oke, ia punya darah Spanyol.
Ayah Patino berasal dari Spanyol. Bahkan Federasi Sepak bola Spanyol kabarnya bakal berusaha untuk membujuk Patino agar bersedia membela La Roja di masa depan, meski ia sejauh ini sudah dipercaya membela Timnas Inggris U-19.
Klasemen Sementara Liga Inggris
(Football London)
Gosip Lainnya:
- Anyep! Liverpool tak Berencana Rekrut Pemain Baru pada Januari 2022
- Ikuti Jejak Liverpool, Man City Juga Incar Jarrod dari West Ham
- Transfer Martial dari Manchester United ke Sevilla Terganjal Satu Masalah Ini
- Nggak Mau Pergi, Lenglet Maunya Bertahan dan Berjuang di Barcelona
- Manchester United Siap Saja Jual Pogba, Ini Syaratnya
- Buruan Lepas Deh! Cavani Diklaim Sudah Nggak Bahagia di Manchester United
- Dikaitkan Dengan Manchester United, Milinkovic-Savic: Nggak Peduli!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57
LATEST UPDATE
-
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04