Jurgen Klopp Sudah Deteksi Masalah di Lini Belakang Liverpool
Yaumil Azis | 28 Agustus 2019 01:40
Bola.net - Liverpool berhasil menyapu bersih empat pertandingan terakhirnya dengan kemenangan. Namun, torehan apik tersebut belum cukup untuk menghapus sorotan yang tengah mengarah ke Mohamed Salah dkk.
Terakhir, klub berjuluk the Reds itu berhasil meraih kemenangan atas salah satu tim kuat Premier League, Arsenal. Bermain di hadapan pendukung setianya, skuat asuhan Jurgen Klopp tersebut menang dengan skor 3-1.
Walaupun demikian, ada yang berbeda dari Liverpool saat ini jika dibandingkan dengan musim sebelumnya. Ya, pertahanan mereka tampak rawan dijebol oleh barisan penyerang lawan.
Termasuk laga UEFA Super Cup, total the Reds sudah kebobolan lima gol dari empat pertandingan terakhir. Padahal, jika melihat hasil dari empat laga pertama di musim lalu, mereka hanya kebobolan satu gol yang datang dari Leicester City.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Klopp Sudah Mendeteksi
Perlu diketahui bahwa lini belakang merupakan salah satu sektor terbaik Liverpool di musim kemarin. Mereka adalah tim dengan hasil kebobolan yang paling sedikit, berselisih satu gol dengan Manchester City yang keluar sebagai juara.
Permasalahan di lini belakang ini pun telah disadari oleh Jurgen Klopp selaku pelatih. Dan rupanya, tanpa diketahui oleh banyak orang, skuat Liverpool sedang berupaya untuk memperbaikinya di sesi latihan.
"Orang-orang berbicara soal pertahanan kami. Kami tengah melatih pertahanan kami namun tidak dengan cara yang orang-orang mungkin duga," tutur Klopp seperti yang dikutip dari the Mirror.
"Kami sedang berupaya keras untuk memperbaiki itu, seperti yang selalu kami lakukan, namun kami punya waktu untuk melakukan itu di pekan ini," lanjutnya.
Sudah Lebih Baik
Pada laga kontra Arsenal, Liverpool kebobolan satu gol yang diciptakan oleh Lucas Torreira menjelang akhir pertandingan. Dan menurut Klopp, itu adalah upaya terbaik dari anak asuhnya dalam mengatasi lini serang the Gunners yang berbahaya.
"Dari sudut pandang pertahanan, itu adalah laga yang terbaik, melawan ancaman yang luar biasa dari Arsenal. Kami bertahan dengan sangat baik, saya sangat senang," tambahnya.
"Gol itu terjadi saat semua orang sedang berada di dalam kotak penalti, tidak ada hubungannya dengan pertahanan," tandas mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.
Bicara soal waktu, Liverpool memiliki masa yang cukup panjang untuk memperbaiki masalahnya di jeda internasional yang bergulir pada pekan depan. Sebelum itu, mereka harus fokus kepada laga berikutnya kontra Burnley yang digelar pada akhir pekan ini.
(Mirror)
Baca Juga:
- Merson Soal Kekalahan Arsenal dari Liverpool, Performa Pepe Serta Prediksi Derby London Utara
- Eks Arsenal: Tottenham Tak Akan Bisa Bersaing Jadi Juara Premier League Lawan Liverpool
- Jordan Henderson Diklaim Sukses Gantikan Steven Gerrard, MU dan Ferguson Jadi Perbandingan
- Dituding Memaksa Sadio Mane Bermain, Jurgen Klopp Membalas Pedas
- Liverpool Pilih Fabinho karena Lebih Baik dari Gelandang Arsenal dan Chelsea
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






